Genosida Gaza Kian Menakutkan, Tercatat 35.000 Warga Palestina Tewas
Foto : Korban berjatuhan di Jalur Gaza.-Genosida Gaza Kian Menakutkan, Tercatat 35.000 Warga Palestina Tewas-CNBC Indonesia
PAGARALAMPOS.COM - Serangan Israel telah memakan korban jiwa hingga puluhan ribu orang Palestina di Jalur Gaza. Kementerian Kesehatan setempat mencatat, 35.272 warga tewas selama 7 bulan terakhir ini.
Dalam periode yang sama, 79.205 orang terluka. Bahkan, hanya dalam waktu satu hari puluhan orang dinyatakan tewas dan terluka. Sementara itu, masih ada sejumlah orang yang belum ditemukan setelah empat serangan Israel.
"39 orang tewas dan 64 orang terluka dalam empat 'pembantaian' Israel pada keluarga-keluarga di Gaza dalam 24 jam terakhir," tulis laporan itu, dikutip dari Kantor Berita Anadolu, Kamis (16/5/2024).
Banyak korban masih terjebak di bawah reruntuhan dan jalanan karena tim penyelamat tidak bisa menjangkaunya."
BACA JUGA:Tentara Israel Disengat Ratusan Tawon di Gaza, Strategi Hamas Atau Pejuang Jihad
Perang di jalur Gaza dimulai sejak 7 Oktober 2023 lalu. Saat itu 1.200 orang dinyatakan tewas.
Setelah tujuh bulan berlalu, kondisi sangat berubah di Gaza. Tercatat, 85% populasi harus mengungsi di tengah perang tersebut.
Mereka juga harus menghadapi kesulitan mendapatkan makanan, air bersih, dan obat-obatan. PBB melaporkan blokade dilakukan pada kebutuhan-kebutuhan tersebut.
Aksi Israel ini, menurut Mahkamah Internasional, disebut sebagai genosida. Pihak pemerintahan setempat diharuskan tidak melakukan tindakan tersebut.
BACA JUGA:Korban Tewas di Gaza Bertambah, Sekitar 300.000 Warga Palestina Mengungsi dari Rafah Timur
Israel juga diminta bisa menjamin bantuan kemanusiaan bisa diberikan kepada para warga sipil di wilayah Gaza.
Sementara itu, konflik di jakur Gaza yang mengakibatkan ribuan jiwa tewas, jadi sorotan mahasiswa di Amerika.
Mahasiswa menyerukan gencatan senjata di Gaza dan menuntut sekolah mereka divestasi dari perusahaan yang memiliki hubungan dengan Israel.
Foto : Dukungan mahasiswa Amerka bela Palestina.-Genosida Gaza Kian Menakutkan, Tercatat 35.000 Warga Palestina Tewas-CNBC Indonesia
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: