Peningkatan Kompetensi Nasionalis dan Ekonomi: Diklat Bagi PNS dan Calon Karyawan BRI

Peningkatan Kompetensi Nasionalis dan Ekonomi: Diklat Bagi PNS dan Calon Karyawan BRI

Program Pelatihan Kader Bela Negara dan Pengabdian Profesi: Upaya Peningkatan Kompetensi PNS dan Calon Pekerja BRI di Tahun 2024-Kolase by pagaralampos.com-Net

PAGARALAMPOS.COM - Pusdiklat Bela Negara Badiklat Kemhan telah membuka pelatihan Diklat Pembinaan Kesadaran Bela Negara.

Lingkup Pekerjaan Bagi PNS Kementerian/Lembaga Golongan I dan II TA. 2024 dan Diklat Pengabdian Sesuai Profesi Bidang Perekonomian Bagi calon pekerja BRI Brilian Marketing Specialist Program For RM SME dan Brilian Marketing Specialist program RM Priority Tahun 2024, Bertindak sebagai Inspektur Upacara Ses Badiklat Kemhan, Marsekal Pertama TNI Ir. Wajariman, M.Sc.

Upacara dihadiri oleh Vice President Corporate University PT. BRI (Persero) Tbk beserta Staf, Perwakilan Ropeg Setjen Kemhan, Perwakilan Set Badiklat Kemhan.

Perwakilan Pusdiklat Badiklat Kemhan, Para Kabid, Widyaiswara Pusdiklat Bela Negara, Camat Rumpin Kabupaten Bogor, Kapolsek Rumpin Bogor, dan Danramil 12/0612 Rumpin Bogor.

BACA JUGA:Yakin NKRI Aman Selamanya, Kasespim Lemdiklat : Jika TNI-Polri Terus Bersinergi

Dalam sambutannya yang dibacakan inspektur upacara pada pembukaan Diklat pada Senin tanggal 13 Mei 2024, Kabadiklat Kemhan Mayjen TNI Zainul Arifin S.A.P.,M.Sc., menyampaikan pesan kepada para Kader Bela Negara agar memiliki kompetensi dasar Bela Negara yang meliputi sikap dan perilaku yang berkepribadian Pancasila.

Semangat cinta tanah air, kesadaran berbangsa dan bernegara, kerelaan berkorban demi bangsa dan negara serta memiliki kemampuan awal Bela Negara yang tangguh untuk dapat ditumbuh kembangkan dalam kehidupan sehari-hari di manapun berada.  

Sebagai insan yang beriman dan bertaqwa, marilah kita panjatkan puji dan syukur kehadirat Tuhan Yang Maha Esa, karena atas limpahan rahmat dan ridho-Nya.

Pada hari ini kita dapat hadir di lapangan Pusdiklat Bela Negara dalam keadaan sehat wal’afiat untuk melaksanakan Upacara Pembukaan Diklat Pembinaan Kesadaran Bela Negara Lingkup Pekerjaan Bagi Pns Kementerian/Lembaga Golongan I dan II TA. 2024 dan Diklat Pengabdian Sesuai Profesi Bidang Perekonomian Bagi calon pekerja BRI Brilian Marketing Specialist Program For RM SME dan Brilian Marketing Specialist program RM Priority Tahun 2024.

BACA JUGA:Pegawai Kemenpan RB dan PT. Lancar Wiguna Sejahtera Ikuti Diklat Kesadaran Bela Negara dan Pengabdian Profesi

Selaku Kabadiklat Kemhan, saya mengucapkan selamat datang kepada para peserta Diklat di Pusdiklat Bela Negara Badiklat Kemhan.

Sesuai pasal 30 ayat 2 UUD 1945, doktrin pertahanan kita adalah pertahanan rakyat semesta.

Kata semesta menunjukkan upaya mempertahankan negara melibatkan seluruh warga negara, wilayah, dan sumber daya nasional lainnya seperti dijelaskan pada pasal 1 ayat 2 UU Nomor 3 Tahun 2002 tentang Pertahanan Negara.

pasal 1 ayat 6 UU Nomor 34 Tahun 2004 tentang Tentara Nasional Indonesia dan penjelasan pasal 2 huruf b UU Nomor 23 Tahun 2019 tentang Pengelolaan Sumber Daya Nasional untuk Pertahanan Negara. Salah satu solusi jangka panjang menjaga keutuhan, kedaulatan, dan keselamatan segenap bangsa, setiap negara membutuhkan fundamental ekonomi, budaya, dan pertahanan keamanan nasional yang kuat dan kokoh.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: