Singapura Umumkan Full Operational Capability, Armada Helikopter H225M dan CH-47F Chinook Perkuat RSAF

Singapura Umumkan  Full Operational Capability, Armada Helikopter H225M dan CH-47F Chinook Perkuat RSAF

Foto : Armada helikopter angkatan udara singapura.-Singapura Umumkan Full Operational Capability, Armada Helikopter H225M Caracal Dan CH-47F Chinook Perkuat RSAF-Indomiliter.com

PAGARALAMPOS.COM - Berlangsung di Pangkalan Udara Sembawang, Angkatan Udara Singapura – Republic of Singapore Air Force (RSAF), pada 11 April 2024, telah mendeklarasikan kemampuan operasional penuh atau full operational capability (FOC) armada helikopter angkut sedang H225M Caracal dan helikopter angkut berat CH-47F Chinook.

Deklarasi FOC digelar dalam sebuah seremoni yang dihadiri Menteri Pertahanan Singapura Ng Eng Hen.

Seperti dilansir dari situs Kementerian Pertahanan Singapura – mindef.org, “kedua jenis helikopter ini akan memperkuat kemampuan RSAF untuk melakukan berbagai operasi.

Termasuk operasi pencarian dan penyelamatan, evakuasi aeromedis, dan bantuan kemanusiaan serta bantuan bencana,” kata Ng dalam pidatonya.

BACA JUGA:Indonesia dan Singapura Bersatu dalam Membangun Negeri Buatan: Simbol Persahabatan dan Kemajuan

“Yang lebih penting lagi, dua platform helikopter baru ini akan meningkatkan integrasi lintas layanan, memungkinkan RSAF untuk lebih mendukung pasukan angkatan darat dan laut dalam pengangkutan peralatan,” tambahnya.

H225M Caracal produksi Airbus Helicopters akan dioperasikan oleh skuadron 125 dan 126 RSAF dan secara bertahap menggantikan helikopter angkut sedang yang sudah menua, AS332M Super Puma yang telah beroperasi sejak tahun 1983.

Pengiriman H225M pertama dilakukan pada Maret 2021. Jenis helikoter yang juga lebih dulu dioperasikan TNI AU ini, memiliki kecepatan tertinggi 175 knot, berat lepas landas maksimum 11,200 kg, dan jangkauan maksimum lebih dari 400 mil laut.

Pesawat ini dapat menampung lebih dari 20 personel termasuk 11 orang yang dievakuasi dengan tandu dan dapat membawa hingga 4.750 kg kargo underslung.

BACA JUGA:Singapura Miliki Alutsista Hanud Termodern di Asia Tenggara, Miliki SAMP/T Beramunisi Rudal Aster 30

Berdasarkan kontrak pada tahun 2016, ada tiga unit H225M Caracal yang dipesan oleh Kementerian Pertahanan Singapura untuk kebutuhan Angkatan Udara Singapura (RSAF).

Untuk CH-47F Chinook, pengiriman unit pertama diumumkan oleh RSAF pada Mei 2021 dan helikopter prouksi Boeing ini diterima oleh detasemen layanan di Oakey, Queensland, Australia.

Merupakan tempat Angkatan Udara Singapura mempertahankan kehadiran sekitar 100 personel di Pusat Pelatihan Penerbangan Angkatan Darat Australia.


Foto : Armada helikopter angkatan udara singapura.-Singapura Umumkan Full Operational Capability, Armada Helikopter H225M Caracal Dan CH-47F Chinook Perkuat RSAF-Indomiliter.com

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: