Meningkatkan Keamanan Lingkungan di Musim Paceklik, Kelurahan Jangkar Mas Dorong Aktivasi Siskamling

Meningkatkan Keamanan Lingkungan di Musim Paceklik, Kelurahan Jangkar Mas Dorong Aktivasi Siskamling

Meningkatkan Keamanan Lingkungan di Musim Paceklik, Kelurahan Jangkar Mas Dorong Aktivasi Siskamling--

PAGARALAMPOS.COM - Musim paceklik yang saat ini tengah berlangsung di Kelurahan Jangkar Mas, Kecamatan Dempo Utara, tidak hanya membawa dampak pada ketersediaan sumber daya, namun juga menimbulkan kekhawatiran akan meningkatnya tindak kejahatan.

Dalam menghadapi situasi ini, pihak Kelurahan Jangkar Mas mengambil langkah proaktif dengan mengimbau seluruh masyarakatnya untuk meningkatkan keamanan di lingkungan tempat tinggal masing-masing.

Maman Firmansyah, salah satu tokoh masyarakat di Kelurahan Jangkar Mas, mengungkapkan kekhawatirannya terhadap potensi tindak kriminalitas yang meningkat selama musim paceklik.

“Di musim paceklik ini, pastinya sangat rentan terjadinya tindak kriminalitas, mulai dari pembobolan rumah, penjambretan, hingga kejahatan lainnya,” ujarnya.

BACA JUGA:Tragedi Laka Tnggal Bus Rosalia Indah, Kakorlantas : 7 Korban Tewas, 4 Teridentifikasi

Untuk mengantisipasi dan menanggulangi potensi kejahatan tersebut, Maman menekankan pentingnya kerjasama dan partisipasi aktif dari seluruh lapisan masyarakat.

“Oleh karena itulah, diimbau pada semua warga agar dapat meningkatkan keamanan di lingkungan tempat tinggalnya masing-masing,” tambahnya.

Menurutnya, upaya pencegahan kejahatan bukan hanya menjadi tanggung jawab pihak keamanan, namun juga menjadi tanggung jawab bersama seluruh masyarakat.

Salah satu inisiatif yang diusung oleh Kelurahan Jangkar Mas adalah aktivasi Sistem Keamanan Lingkungan (Siskamling) di setiap RT/RW yang ada.

BACA JUGA:Kecelakaan Bus Rosalia Indah Ddiduga Sopir Ngantuk, Ada Korban Tewas

Siskamling merupakan program yang dirancang untuk memobilisasi warga dalam menjaga keamanan lingkungan sekitar.

“Dengan mengaktifkan Siskamling di masing-masing RT/RW, pemukiman masyarakat benar-benar dapat terjaga dengan maksimal, terutama di waktu malam,” jelas Maman.

Selain mengaktifkan Siskamling, upaya-upaya lain yang dapat dilakukan untuk meningkatkan keamanan lingkungan termasuk penerangan jalan yang cukup, pemasangan kamera pengawas, dan peningkatan kerjasama antarwarga dalam bentuk ronda malam.

Semua upaya ini diharapkan dapat menciptakan lingkungan pemukiman yang aman, nyaman, dan kondusif bagi seluruh masyarakat.

BACA JUGA:Fabricius Perangkat Lunak Cerdas Google, Mampukah Menerjemahkan Misteri Hieroglif Kuno

Maman juga menegaskan pentingnya kesadaran dan partisipasi aktif dari seluruh masyarakat dalam menjaga keamanan lingkungan.

“Diharapkan seluruh masyarakat dapat bekerjasama dalam menjaga serta meningkatkan keamanan lingkungan yang sudah menjadi tanggungjawab kita bersama,” pungkasnya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: