Mengenal Lebih Dekat Suzuki GSX-S1000GX, Sport Tourer dan Adventure Menyatukan Kekuatan
Mengenal Lebih Dekat Suzuki GSX-S1000GX, Sport Tourer dan Adventure Menyatukan Kekuatan--
GSX-S1000GX menggunakan pencahayaan full LED, panel digital layar TFT 6,5 inci dengan konektivitas smartphone, dan charging port USB di sebelah kirinya.
Performa Tangguh
Dibekali mesin 4-silinder parallel DOHC 4-klep berkapasitas 998 cc berpendingin cairan, GSX-S1000GX mampu menghasilkan tenaga sebesar 147,9 dk pada 11.000 rpm dan torsi puncak 105 Nm pada 9.250 rpm.
Mesin ini dipadukan dengan transmisi 6-percepatan untuk memberikan pengalaman berkendara yang dinamis.
BACA JUGA:Suzuki Siapkan Revolusi Terbaru! Siapkan Peluncuran Motor Listrik dan Kejutan Lainnya
Harga dan Ketersediaan
Suzuki GSX-S1000GX akan dipasarkan di Jepang dengan harga mulai dari 1.991.000 Yen, atau setara dengan 210,338 juta Rupiah (dengan kurs 1 Yen = Rp 105,64 per 18 Januari 2024).
Harga yang kompetitif membuat motor ini menjadi pilihan menarik bagi para penggemar petualangan dengan motor.
GSX-S1000GX hadir sebagai jawaban bagi mereka yang mencari kombinasi antara performa sport touring dan desain yang menantang petualangan.***
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: