Film Wolfwalkers, Seri Terakhir Trilogi Cerita Rakyat Irlandia, ini Sinopsisnya!

Film Wolfwalkers, Seri Terakhir Trilogi Cerita Rakyat Irlandia, ini Sinopsisnya!

Film Wolfwalkers, Seri Terakhir Trilogi Cerita Rakyat Irlandia, ini Sinopsisnya!-rorypnm-rorypnm

PAGARALAMPOS.COM- Film ini berhasil masuk dalam puluhan nominasi dan memenangkan 21 kategori penghargaan. Wolfwalkers menang dalam kategori Best Animated Film dalam International Online Cinema Awards 2021.

Film ini juga masuk dalam nominasi Oscar 2021 dalam kategori Best Animated Feature Film.

Wolfwalkers adalah sebuah film animasi bergenre petualangan produksi tahun 2020. Film berdurasi 103 menit ini ditulis dan disutradarai oleh Tomm Moore dan Ross Stewart.

Di situs IMDb, Wolfwalkers mendapat rating sebesar 8,1 dari 10 poin berdasarkan 17.591 penilai. Sedangkan di situs Rotten Tomatoes, film ini mendapat skor sebanyak 99 persen dan 100 persen dari pengulas.

BACA JUGA:Film Wendell and Wild, Kisah Halloween Klasik yang Menawan, Seru Abis!

BACA JUGA:Film Animasi Turning Red, Dilema dan Kisah Unik Seorang Remaja, Nonton Yuk!

Sinopsis Film Wolfwalkers

Pada tahun 1650, seorang wolfwalkers bernama Mebh (Eva Whittaker) hidup di hutan yang terletak di Kilkenny, Irlandia.

Wolfwalkers adalah sebutan untuk manusia yang memiliki kekuatan sihir dan dapat berubah wujud menjadi serigala ketika tidur.

Sebagai penjaga hutan, wolfwalkers dianugerahi kemampuan komunikasi dengan serigala untuk memudahkannya menjalankan tugas.

BACA JUGA:Film Masha and The Bear yang Menggemaskan, Nonton Yuk!

BACA JUGA:Seru! Kisah Petualangan Sesosok Jiwa Setelah Kematian, Dalam Film Soul

Di hutan, Mebh tidak memiliki teman selain serigala. Ibu Mebh (Maria Doyle Kennedy), Moll tengah tertidur dan menjadi serigala demi mencari tempat tinggal yang lebih aman karena akan ada pembabatan hutan.

Pembabatan hutan dilakukan atas perintah Lord Protector (Simon McBurney), pemimpin Kilkenny yang kejam dan bengis. Lord Protector ingin mengubah fungsi hutan menjadi tempat bercocok tanam untuk mengatasi kurangnya lahan pertanian.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: