Polri Gelar Latihan Olah Strategi, Tingkatkan Kemampuan Satgas Ops Mantap Brata

Polri Gelar Latihan Olah Strategi, Tingkatkan Kemampuan Satgas Ops Mantap Brata

JAKARTA, PAGARALAMPOS.COM - Kepolisian Republik Indonesia (Polri) menggelar latihan olah strategi Operasi Mantap Brata.

Pelatiham tersebut dipusatkan di Gedung Presisi Mabes Polri yang diikuti oleh seluruh satgas Ops Mantap Brata, baik di tingkat pusat maupun daerah.

Dalam latihan tersebut, Brigjen Pol. Giri Purwanto selaku Karotekkom DivTIK Polri menyampaikan bahwa latihan ini bertujuan untuk memantapkan semua level dari level strategi, manajerial, dan level taktis.

“Latihan ini merupakan kegiatan yang berbeda dari operasi-operasi sebelumnya," ucap dia.

BACA JUGA:Polri Kirim Bantuan Kemanusian ke Palestina di Gaza, Pakaian, Alkes dan Obat Obatan Diangkut Pesawat Hercules

Karena seluruh tingkatan yang ada dalam operasi dilakukan secara bersama, berjenjang yang sesuai dengan tugasnya masing-masing,” kata Giri.

Secara keseluruhan, unsur-unsur yang terlibat dalam latihan ini terdiri dari 3 struktur organisasi, yaitu opspus, opsda, dan tingkat polres/opsres.


Foto : Pelatihan olah strategi.-Polri Gelar Latihan Olah Strategi, Tingkatkan Kemampuan Satgas Ops Mantap Brata-Humas Polri

Di tingkat pusat ada 9 satgas, kemudian opsda ada 34 polda, kemudian ops polres 528 polres.

“Yang ingin dicapai yaitu untuk memantapkan kemampuan di semua level operasi,” ungkap Giri.

BACA JUGA:Polri Cegah Kerawanan Distribusi Logistik Pemilu 2024, Pastikan Tiba Dipelosok Dengan Aman

Ada beberapa pembeda dari operasi sebelumnya, pertama dari sisi cakupan peserta yang ikut terlibat dalam latihan.

“Peserta latihan kali ini lebih banyak, karena melibatkan seluruh satgas, baik di tingkat pusat maupun daerah,” kata Giri.

Kemudian pembeda yaitu perkembangan teknologi, polri membangun command center yang didalamnya didukung oleh infrastruktur teknologi yang baik.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: