Kalian Wajib Paham, Perawatan Kampas Kopling yang Gampang!

Kalian Wajib Paham, Perawatan Kampas Kopling yang Gampang!

kampas kopling-net-

PAGARALAMPOS.COMKampas kopling pada sepeda motor adalah salah satu komponen yang berperan penting dalam menghubungkan dan memutuskan hubungan antara mesin dengan transmisi, serta mentransmisikan tenaga putaran mesin menuju transmisi dan ke roda penggerak motor.

Dengan mengontrol tuas kopling, pengendara dapat memutus ataupun menghubungkan tenaga mesin dengan transmisi sesuai kebutuhan. Baik saat melakukan perpindahan gigi, menghentikan sepeda motor, atau mempercepat kendaraan.

Setiap pemotor pastinya sangat menginginkan jika kampas kopling motornya awet dan tahan lama, pemotor wajib paham Ini 4 Tips Merawat Kampas Kopling Motor Supaya Awet versi pagaralampos.disway.id yang dilansir dari berbagai sumber.

Kampas kopling adalah salah satu komponen yang sangat penting pada motor. Pasalnya, komponen ini berfungsi untuk menggerakkan mesin. Jika bermasalah, maka akan mengganggu fungsi yang lainnya.

BACA JUGA:Kunjungi Pengurus Parpol Gelora, Kaoolres Gelorakan Pemilu 2024 Aman dan Damai di Pagar Alam

Seperti diketahui, kampas kopling sepeda motor berfungsi untuk menjadi penghubung putaran mesin ke gigi transmisi. Terkadang, perpindahan gigi atau pergerakan mesin tidak mulus yang menjadi tanda kampas kopling habis.

Ada beberapa faktor yang menyebabkan kampas kopling habis, yang paling umum adalah karena sepeda motor digunakan untuk kegiatan sehari-hari. Tapi, ada juga kasus di mana kampas kopling habis karena berkendara dengan ugal-ugalan.

Untuk itu, pengendara sepeda motor perlu memperhatikan perawatan kampas kopling agar komponen tersebut lebih awet.

1. Rutin mengganti oli dan filter

Kampas kopling sepeda motor terletak di dalam mesin, di mana oli mesin ikut melumasi komponen kopling. Apabila kualitas oli mesin sudah kurang baik, disarankan untuk segera mengganti oli serta filternya.

BACA JUGA:The Jack Mania Kosongkan Stadion, Wujub Kekecewaan

Pelumas baru memiliki fungsi untuk membuat komponen mesin bekerja maksimal agar mengurangi gesekan dan memperpanjang umur dari kampas kopling. Dianjurkan juga untuk menggunakan oli standar dari tipe motor masing masing.

2. Jangan terlalu sering menahan setengah kopling

Pada saat mengendarai sepeda motor, apabila ingin mencapai kecepatan tertentu jangan terlalu sering menahan setengah kopling, hal ini juga bisa mengakibatkan gesekan semakin besar karena putaran mesin yang tinggi akibat memutar gas terlalu dalam.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: