Kapolres Pagar Alam Kunjungi Bawaslu, Ajak Tingkatkan Pengawasan Perkembangan Isu Poltik

Kapolres Pagar Alam Kunjungi Bawaslu, Ajak Tingkatkan Pengawasan Perkembangan Isu Poltik

PAGARALAM, PAGARALAMPOS.COM - Guna  memantau situasi perkembangan politik jelang Pemilu 2024, Kapolres Pagar Alam AKBP Erwin Irawan SIK MH melakukan kunjungan ke Kantor Bawaslu Pagar Alam, Rabu (18/10/2023).

Pada kesempatan tersebut, Kapolres didampingi KBO Ops Iptu Suparna dan KBO Intelkam Ipda Ipda Akian Pasaribu melakukan audinesi bersama Ketua dan anggota Bawaslu.

Kapolres Pagar Alam AKBP Erwin Irawan SIK MH mengatakan, jelang helatan pesta demokrasi ini dia mengajak tingkatkan koordinasi dan pengawasan terhadap perkembangan isu isu politik di Pagar Alam.

Terkhusus Bawaslu, perwira melati dua itu meminta  untuk inten dan bisa mengontrol perkembangan isu isu terkait politik. 

BACA JUGA:Gelar Apel Pasukan Ops Mantap Brata Musi 2023 - 2024, Kapolres: Deteksi Dini Ancaman Gangguan Pemilu 2024

"Bersama jaga dan mengawasi situasi, yang saat ini tahapan Pemilu telah berjalan,"" ucap Kapolres.


Foto : Kunjungan Kapolres ke Bawaslu.-Kapolres Pagar Alam Kunjungi Bawaslu, Ajak Tingkatkan Pengawasan Perkembangan Isu Poltik-pagaralampos.com

Pengawasan isu politik baik telah banyaknya alat peraga calon baik Pagaralam atau Provinsi Sumsel. 

Juga pengawasan media sosial (Medsos) khususnya akun pemilik folower terbanyak untuk bijak bermedsos terkait isu SARA atau hoaxs. 

"Kita berharap penggunaan medosos, untuk bijak dan positif," ajaknya.

BACA JUGA:Kapolres Pagar Alam Bersama Forkopimda Cek Kesiapan Randis Operasional Pengamanan Pemilu 2024

Sementara Ketua Bawaslu Pagar Alam Nurweni SI Kom didampingi Anggota Jaka Arazi Spd, dan Chlara Febriana mengatakan, jika sudah pihak

Bawaslu sudah melakukan pendataan situasi terkini isu Politik di Pagar Alam.

"Jika kondisi Kamtib di Pagar Alam dinilai cukup kondusif," ujarnya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: