Wajib Tau! Inilah 5 Kuliner Khas Semarang yang Melegenda
Wajib Tau! Inilah 5 Kuliner Khas Semarang yang Melegenda -Foto: net-
2. Lapis Legit
Semarang yang dulu jadi pusat pemerintahan Belanda sedikit banyak telah meresap kebudayaan Eropa dan bisa terlihat dari Kue Lapis Legitnya.
Lapis Legit atau Spekuk ini terinspirasi dari kue lapis Eropa dengan tambahan berbagai rempah dan aromatik sehingga terasa manis.
BACA JUGA:Mau Jadi Seperi Najwa ShIhab, Ini Tips-Nya yang Penting berani Dulu Kawan
Resep Lapis Legit tidak jauh berbeda dengan kue lapis lain hanya saja di dalam adonan terdapat tambahan kapulaga dan rempah lainnya.
Adonan yang sudah jadi tersebut kemudian masuk ke dalam loyang secara bertahap sehingga memiliki minimal 18 lapisan dan bertumpuk rapi.
3. Wingko Babat
Selain jajanan seperti Lumpia, Semarang juga terkenal dengan salah satu jajanan lain yakni Wingko Babat Semarang. Wingko Babat biasanya banyak terdapat di stasiun, terminal, serta toko kue dan toko oleh-oleh khas Semarang.
Kue tradisional ini terbuat dari parutan kelapa muda, tepung beras ketan, dan juga gula yang berbentuk bulat.
BACA JUGA:Mau Sehat, Ngopi Setelah Minum Obat, Waspada Senjata Makan Tuan Maseee
Rasa gurih dari kelapa serta manis dari gula jawa yang terpanggang sempurna sangat cocok untuk menemani anda menikmati kopi atau teh.
4. Tahu Pong
Semarang terkenal dengan hidangan berbahan dasar tahu yang nikmat salah satu yang cukup terkenal adalah Tahu Pong atau tahu kopong.
Sesuai dengan namanya, pada bagian tengah tahu ini kosong dan berongga sehingga memberi sensasi unik saat Anda makan bersama sambal kecap.
Biasanya tahu pong tak terpisahakn dari gimbal dan tahu goreng biasa, lengkap dengan cocolan sambal kecap bumbu petis yang khas. Rasa gurih dari tahu yang masih hangat terasa nikmat saat bercampur dengan rasa pedas manis sambal kecapnya.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: