Tutup Festival Rempah Sumsel 2023, Mawardi Yahya Yakin Rempah-Rempah Sumsel Semakin Dikenal Luas
Tutup Festival Rempah Sumsel 2023, Mawardi Yahya Yakin Rempah-Rempah Sumsel Semakin Dikenal Luas--Net
BACA JUGA:Suport Prestasi Atlet Tenis Sumsel, Herman Deru Buka Kejurnas Piala IMTC-Gubernur 2023
Dengan begitu, Herman Deru meyakini, festival ini akan menjadi salah satu destinasi wisata baru di Sumsel.
"Kita ingin kegiatan seperti ini banyak dikunjungi, sehingga perputaran ekonomi lebih kencang. Apalagi dalam festival rempah ini banyak sekali kegiatannya," tambahnya.
Menurut Herman Deru kegiatan tersebut banyak memberikan manfaat dalam membantu petani rempah. Sekaligus menjadikan masyarakat sadar di Sumsel sangat banyak macam rempahnya baik sebagai bahan pengobatan tradisional maupun untuk penyedap masakan.
"Kegiatan ini secara tidak langsung membantu para petani rempah. Sekaligus memberikan edukasi tekait manfaat rempah untuk kesehatan, kecantikan, dan untuk menambah lezatnya makanan," pungkasnya.*
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: