Mengenal Agatha Christie, Penulis Fiksi Terlaris Sepanjang Masa (14)

Mengenal Agatha Christie, Penulis Fiksi Terlaris Sepanjang Masa (14)

Mengenal Agatha Christie, Penulis Fiksi Terlaris Sepanjang Masa--google.com

Penggambaran: Pada 2004, BBC merilis Agatha Christie: A Life in Pictures, di sana ia diperankan oleh Olivia Williams, Anna Massey, dan Bonnie Wright (pada berbagai tahap dalam hidupnya). 

Pada 2013, ITV merilis The Mystery of Agatha Christie yang dipandu oleh David Suchet. 

Beberapa penggambaran karakter fiksional Christie telah dieksplorasi dan bercerita tentang keberadaannya pada 1926. 

BACA JUGA:Mengenal Agatha Christie, Penulis Fiksi Terlaris Sepanjang Masa (04)

Pada film yang berjudul Agatha (1979), Vanessa Redgrave berperan sebagai Christie yang menyelinap pergi untuk merencanakan balas dendam terhadap suaminya. 

Ahli waris Christie tidak berhasil menggugat untuk mencegah distribusi film tersebut.

Pada 17 Mei 2018, salahsatu episode dari Doctor Who dengan judul ‘The Unicorn and the Wasp’ bercerita tentang Christie (diperankan oleh Fenella Woolgar) di awal karier menulisnya. 

BACA JUGA:Mengenal Agatha Christie, Penulis Fiksi Terlaris Sepanjang Masa (05)

Di sana menjelaskan tentang menghilangnya dia sebagai akibat dari gangguan sementara karena hubungan psikis singkat antara dia dan tawon alien, yang disebut Vespiform. 

Masih pada tahun yang sama, dalam film yang berjudul Agatha and the Truth of Murder, ia menyelesaikan kasus pembunuhan putri baptis Florence Nightingale yang bernama Florence Nightingale Shore. 

BACA JUGA:Mengenal Agatha Christie, Penulis Fiksi Terlaris Sepanjang Masa (06)

Sebuah kisah fiksi tentang hilangnya Christie juga merupakan tema sentral dari musikal Korea yang diberi judul Agatha. 

Pada 1980, dalam film Hungaria berjudul ‘Kojak Budapesten’ yang merupakan skenario original melibatkan kemampuan kriminal Christie. 

Dalam drama televisi dengan judul Murder by the Book (1986), Christie (diperankan Dame Peggy Ashcroft) membunuh salahsatu karakter fiksinya yang berubah menjadi nyata, yaitu Poirot. 

BACA JUGA:Mengenal Agatha Christie, Penulis Fiksi Terlaris Sepanjang Masa (07)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: