Hasilkan Produk, Buka Usaha Mandiri

Hasilkan Produk, Buka Usaha Mandiri

PRAKTIK: Siswa SMKN 2 tengah lakukan praktik pembuatan pempek, dalam giat peningkatan kreaktivitas dan kewirausahaan.-Foto: Ist/Pagaralam Pos-

PAGARALAM POS, Pagaralam – Sebagai bagian dari upaya meningkatkan kreativitas, serta menanamkan jiwa kewirausahaan kepada peserta didik, tenaga pengajar SMK Negeri 2 Kota Pagaralam menggelar praktik membuat produk aneka makanan.

Kegiatan pratikum pembuatan produk ini, diikuti seluruh siswa Kelas XII semua jurusan, diawasi langsung guru pendamping masing-masing disetiap jurusan, juga diawasi oleh Ketua PKK SMK Negeri 2, Tika Komaria didampingi Pembimbing Praktik Rusminah. S,Pd.

Kepala SMK Negeri 2 Kota Pagaralam Pandra MPd mengatakan, tujuan diadakannya kegiatan produktif ini, supaya anak didik SMK Negeri 2 bisa mempraktikkan apa yang mereka pelajari dalam pelajaran PKK. 

Untuk menghasilkan sebuah produk dan mempromosikan produk tersebut, dengan kegiatan ini para peserta didik, setelah tamat Sekolah mampu untuk membuka usaha sendiri. “Sesuai dengan motto kita Sekolah SMK Bisa dan SMK Hebat, dengan beberapa jurusan sehingga siswa masuk memilih jurusan sesuai dengan kemampuan siswa tersebut dan ditambah dengan kegiatan kegiatan lainnya, sehingga nanti dapat terjun langsung ke dunia usaha,” tandasnya.*

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: