Herman Deru Lantik Wabup Muara Enim, Hanya Miliki 8 Bulan Masa Jabatan

Herman Deru Lantik Wabup Muara Enim, Hanya Miliki 8 Bulan Masa Jabatan

Gubernur Sumsel Herman Deru melantik Ahmad Usmarwi Kaffa sebagai Wakil Bupati Muara Enim sekaligus Plt Bupati Muara Enim di Griya Agung Palembang, Rabu 25 Januari 2023.-Maulana-Pagaralampos.com

BACA JUGA:KPU Muratara Lantik 267 Peserta PPS

Sementara itu, Wakil Bupati Muara Enim Ahmad Usmarwi Kaffa, sekaligus Plt Bupati Muara Enim mengatakan, dirinya mengemban amanah yang sangat besar.

Sebab bukan hanya dilantik sebagai Wakil Bupati Muara Enim saja, namun langsung menjabat sebagai Plt Bupati Muara Enim.

“Dalam pelantikan tadi, Gubernur Sumsel memberikan pesan yang sangat relevan dan kontekstual dengan kondisi Muara Enim saat ini yang harus dijalankan.

Gubernur mengingatkan agar teliti dan detail terhadap informasi apapun serta pahami secara utuh. Ini dapat menjadi bekal saya bekerja untuk Muara Enim,” kata dia. 

BACA JUGA:Siswi SMP Di Rudapaksa Oleh Mahasiswa PTN di Palembang

Ia juga akan membuka posko pengaduan masyarakat  untuk menyerap aspirasi.

“Melalui posko pengaduan ini dapat mengetahui mana-mana yang jadi prioritas dan dibutuhkan masyarakat Sehingga terjadi percepatan apalagi saya hanya waktu 8 bulan menjabat,” jelasnya.

Diakuinya, dirinya akan tetap fokus menjalankan program bupati definitif sebelumnya. Sebab jabatan dirinya sebagai PAW (Pergantian Antar Waktu) saat ini.

“Apa program dari Bupati dan Pj Bupati sebelumnya akan dilanjutkan baik kesehatan, pendidikan, pembangunan, kesejahteraan masyarakat dan lainnya,” ujar dia.(*)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: