Ciptakan Rasa Aman Libur Imlek 2023, Polsek Dempo Utara Patroli Tempat Wisata

Ciptakan Rasa Aman Libur Imlek 2023, Polsek Dempo Utara Patroli Tempat Wisata

Foto : ist Saat Personel Polsek Dempo Utara, Polres Pagar Alam, Polda Sumsel menyambangi tempat wisata di Kecamatan Dempo Utara, Kota Pagar Alam, Senin 23 Januari 2023.--

PAGAR ALAM, PAGARALAMPOS.COM - Dalam rangka menciptakan rasa aman pada moment libur Imlek 2023, Jajaran personel Polsek Dempo Utara, Polres Pagar Alam, Polda Sumsel lakukan patroli tempat wisata. Senin, 23 Januari 2023.

Adapun lokasi yang menjadi sasaran pada giat patroli tersebut yakni, Objek Wisata Grand Paradise di Kelurahan Muara Siban, Agro Wisata Kebun Jeruk Gerga Langor Indah dan Wisata Dusun Camp di Dusun Gunung Agung Lama, Kelurahan Agung Lawangan.

Kapolsek Dempo Utara Iptu Efriansi, SH didampingi anggota Polsek Dempo Utara menuturkan, pada giat patroli moment libur Imlek 2023 jajaran personil Polsek Dempo Utara berpatroli fokus di lokasi wisata.

"Untuk sejauh ini situasi Kamtibmas wilayah hukum Polsek Dempo Utara masih dalam keadaan aman," ujar Iptu Efriansi, SH kepada Pagaralampos.com. Senin 23 Januari 2023.

BACA JUGA:Ciptakan Suasana Aman, Masyarakat Diimbau Aktifkan Kembali Pos Kamling

Dijelaskan Iptu Efriansi, Kegiatan Patroli yang dilaksanakan oleh Personil Polsek Dempo Utara baik ditempat obek wisata ataupun tempat yang dianggap rawan terjadinya tindak pidana dimaksudkan untuk memberikan kenyamanan dan rasa aman kepada masyarakat yang berwisata ke Kota Pagar Alam.

"dengan adanya kegiatan patroli diharapkan dapat menciptakan situasi Kamtibmas yang aman dan kondusif serta menekan terjadinya Tindak Pidana 3 C serta kejahatan jalanan lainnya," harapnya.

Sementara itu, Roy pengelolaan objek wisata Dusun Camp River Side Outdoor Gamping di Dusun Gunung Agung Lama menuturkan, pihaknya berterimakasih kepada jajaran personil Polsek Dempo Utara yang telah menyambangi objek wisata Dusun Camp.

"Kami jadi merasa lebih aman ketika mereka berkunjung kesini, sebab tindak kejahatan itu tidak bisa diprediksi kapan akan terjadi, terlebih moment libur Imlek seperti sekarang ini," pungkasnya.*

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: