Simak, Penyebab tidak menerima kode verifikasi atau OTP
ILUSTRASI - Bingung sudah daftar Kartu Prakerja tapi tak dapat OTP?-FREEPIK.COM @rawpixel.com--radarbanyumas.co.id -radarbanyumas.co.id
BACA JUGA:Kominfo Blokir Ratusan Ribu Konten Merusak Selama 2022 Kemarin
Untuk itu, kamu harus pastikan bahwa nomor telepon maupun email yang terdaftar pada akun kamu sudah sesuai dengan yang digunakan saat ini.
Apabila nomor telepon dan email yang kamu gunakan saat ini masih aktif namun kamu tidak menerima kode OTP, silakan hubungi kami di Formulir Pengaduan.
Prakerja akan mendapatkan manfaat Rp 3,55 juta. Sebesar Rp 1 juta untuk membeli paket pelatihan dari mitra platform digital Kartu Prakerja. Rp 2,4 juta berupa insentif yang dibayarkan.
Solusi Kode OTP Yang Tidak Terkirim
BACA JUGA:Mengenal Masjid Raya Sheikh Zayed di Solo, Simbol Persahabatan Indonesia dan UEA
Berikut ini adalah beberapa solusi yang dapat Anda lakukan untuk mengatasi kode OTP yang tidak terkirim:
1. Coba Opsi Lain
Jika ada opsi lain untuk mengirim kode OTP melalui nomor ponsel Anda, maka coba pilih opsi lain. Misalnya, salah satu e-commerce memberikan opsi pemberian kode OTP secara langsung melalui telepon sebagai alternatif dari SMS.
Ada juga sistem yang menyediakan opsi untuk mengirim kode OTP melalui email. Seperti layanan SendTalk dari TapTalk.io yang memberikan alternatif pengiriman kode OTP melalui WhatsApp.
BACA JUGA:Jangan Nekat! Merokok Sambil Berkendara Bisa Kena Denda
Dibandingkan mengirimkan kode OTP lewat SMS yang sering gagal, alternatif pengiriman kode OTP seperti ini memiliki tingkat keberhasilan yang lebih besar, biaya yang lebih murah dan tracing pesan yang lebih efektif.
2. Ubah Tanggal dan Waktu pada Smartphone
Jika Anda adalah pengguna Smartphone, coba ubah tanggal dan waktu pada smartphone Anda. Ubah pengaturan waktu dari otomatis (menyamakan waktu yang didapat dari internet) ke manual atau sebaliknya.
Pastikan juga tanggal dan waktu yang dicantumkan sudah benar dan sesuai dengan waktu Anda saat ini. Lalu, coba lakukan permintaan kode OTP lagi.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: radarbanyumas.co.id