Tahun Baru, Imbau Warga Jangan Hura-Hura

Tahun Baru, Imbau Warga Jangan Hura-Hura

TINJAU: Wabup Lahat H Haryanto saat meninjau pos pelayanan Kota Lahat sambut Nataru.-Foto: Ist-

PAGARALAM,PAGARALAMPOS -  Pergantian tahun baru masih jadi momen masyarakat, untuk merayakannya dengan berlibur. Guna menjaga situasi tetap kondisif, Wakil Bupati Lahat, H Haryanto SE MM MBA bersama Forkopimda Lahat, Sabtu (24/12) malam, mengecek tiga posko pengamanan dan pelayanan.

Mulai dari pos pelayanan di samping Jembatan Benteng, di Jalan Mayor Ruslan, dan Jalan Lintas Sumatera depan Balai KIR, Kota Lahat.

Haryanto mengatakan, momen libur nasional seperti ini, tingkat wisatawan yang datang ke Kabupaten Lahat jauh lebih tinggi. TNI/Polri dan Pemerintah Daerah, bersama menyambut momen ini dengan mensiagakan personel di pos pelayanan, pos keamanan, pos terpadu dan di tempat wisata.

"Pantauan sementara, kunjungan wisata cukup banyak ke Agrowisata di Kecamatan Tanjung Sakti Pumi. Jadi arus lalu lintas cukup padat di sana, namun di sana ada pos keamanan persisnya di Desa Sindang Panjang," kata Haryanto, didampingi Kapolres Lahat, AKBP Eko Sumaryanto dan Dandim 0405 Lahat, Letkol Inf Toni Oki Priyono SIP.

BACA JUGA:4 Tahun Berjalan, Tembus 4 Juta Sambung Pucuk Batang Kopi

Haryanto menyebut, pemerintah daerah telah menyiapkan peralatan yang dibutuhkan untuk penanganan bencana. Seperti alat berat dan mobil derek. Bahkan ada tim bagian kesehatan yang ditempatkan di pos pelayanan. Sebelumnya, Haryanto bersama Forkopimda, juga lakukan kunjungan ke Gereja pada malam Natal.

Situasi di sejumlah gereja terpantau aman dan kondusif. “Menyambut pergantian tahun nanti, jangan hura-hura. Jangan sampai ganggung keamanan dan ketertiban,” pesan Haryanto.

Terpisah, Kapolres Lahat AKBP, Eko Sumaryanto SIk MSi mengatakan, pihaknya telah mengeluarkan surat himbauan pada warga, terkait natal dan tahun baru.

Setidaknya ada 10 imbaun, yakni warga diminta tetap mematuhi protokol kesehatan, saat malam pergantian tahun tidak ada pesta kembang api, tidak ada arak-arakan konvoi kendaraan atau jalan kaki, tidak ada pertunjukkan hiburan musik, seni budaya yang mengundang keramaian. "Tidak ada hura hura, mabuk - mabukkan dan hal lain yang bisa menganggu kantibmas.

BACA JUGA:Kapolri Terbitkan TR Mutasi, Nama Kapolres Pagar Alam Disebut

Ayo kita sambut tahun baru dengan kegiatan positif. Berdoa dan mengaji bersama keluarga," kata Eko Sumaryanto.*

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: