Tingkatkan Kemampuan Da’i, 37 Bhabinkamtibmas Ikuti Pelatihan Khotbah

Tingkatkan Kemampuan Da’i, 37 Bhabinkamtibmas Ikuti Pelatihan Khotbah

Personel Bhabinkamtibmas saat mendengarkan materi pelatihan peningkatan kemampuan da’i, Selasa (13/12)-Gusti-Pagaralampos.com

PAGAR ALAM, PAGARALAMPOS.COM – Tidak hanya sebagai pengayom dan melakukan kembinaan keamanan dan ketertiban, personel Bhabinkamtibmas Polres Pagar Alam dilatih peningkatan kemampuan da’i. Selasa 13 Desember 2022.

Bertempat di Aula Wirastya ‘96’, seluruh personel Bhabinkamtibmas di 37 kelurahan Wilayah hukum Polres Pagar Alam mengikuti pelatihan khotbah Jumat yang dibuka Wakapolres Pagaralam Kompol Hermansyah.

Kapolres Pagarslam AKBP Arif Harsono SIK MH melalaui Kabag Sumda AKP Hendra Gunawan menyampaikan  kemampuan Da’i para Bhaninkamtibmas dilatih

“Tujuannya, untuk meningkatkan potensi dan kompetensi Bhabinkamtibmas di bidang pembinaan agama dimasyarakat,” ucapnya.

BACA JUGA:Sosialisasi Perwako Nomor 30 Tahun 2016, Imbau Tak Gelar Hiburan di Malam Hari

BACA JUGA:Asah Kemampuan Anak Lewat Pekan Pendidikan

Tidak hanya itu  para Bhabinkamtibmas ini juga diharapkan mampu menarik simpati masyarakat dalam rangka membantu tugas tugas kepolisian.

“Jadi, peran serta masyarakat kedepannya akan lebih aktif lagi dalam menciptakan situasi Kamtibmas yang kondusif di desa atau kelurahan binaannya,” ucap AKP Hemdra didampingi Paur Subbag Dalpers Ipda Andi.

Lanjutnya, jika dalam pelatihan ini juga diikuti para Kanit Binmas dilima Polsek serta perwakilan staf Polres Pagaralam. Sementara itu, pemateri mengundang penyuluh agama dari Kementrian Agama Pagaralam. 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: