Mbappe Bikin Gol Lagi, Prancis Gunduli Polandia 3-0
Kylian Mbappe membuat dua gol ke gawang Polandia, Prancis memimpin 3-0. (Foto: Francois Nel/Getty Images) Baca artikel sepakbola, "Mbappe Bikin Gol Lagi, Prancis Gunduli Polandia 3-0" selengkapnya https://sport.detik.com/sepakbola/bola-dunia/d-6442647/mb--Cepi
PAGARALAMPOS.CO -Kylian Mbappe mencetak gol keduanya untuk Prancis, saat melawan Polandia di babak 16 besar Piala Dunia 2022. Golnya membawa Les Bleus unggul 3-0.
Laga Prancis vs Polandia berlangsung di Al Thumama Stadium, Doha, Minggu (4/12/2022) malam WIB. Di 15 menit pertama, Prancis banyak menekan Polandia.
Tercatat, empat peluang ditebar anak asuh Didier Deschamps. Dua serangan berbuah shot on target, lewat sepakan Aurelien Tchouameni dan Ousmane Dembele yang dibisa diantisipasi Wojciech Szczesny.
Polandia baru bisa keluar tekanan selepas menit ke-20. Robert Lewandowskisempat mengancam lewat tendangan dari luar kotak penalti, yang maish melenceng dari gawang Prancis.
BACA JUGA:Debutan World Tour Finals, Begini Cara Fadia Redam Antusiasme
Hingga menit ke-30, tak ada gol tercipta. Sampai akhirnya, gol lahir di menit ke-44.
Olivier Giroud yang menjebol gawang Polandia. Memanfaatkan umpan terobosan Kylian Mbappe, Giroud bisa menyelesaikannya dengan sepakan kaki kiri yang menjebol gawang Szczesny. Prancis unggul 1-0 atas Polandia, dan bertahan hingga jeda.
Di babak kedua, tekanan Prancis berlanjut. Mbappe bisa memperbesar keunggulan di menit ke-74.
berawal dari serangan balik cepat, Mbappe bisa menyelesaikan sodoran Ousmane Dembele menjadi gol di menit ke-74. Sepakan kerasnya mengirim bola melesak deras ke gawang Szczesny. Prancis unggul 2-0 atas Polandia.
BACA JUGA:KFC Dukung Program Pencarian Talenta Berbakat untuk Kebutuhan Timnas Basket Indonesia Masa Depan
Di menit ke-90+1, Mbappe kemudian bisa membuat brace. Kembali lewat aksinya di kotak penalti, Mbappe melepaskan sepakan keras kaki kanan yang mengirim masuk bola ke gawang Szczesny. Skor 3-0 untuk Prancis, mengungguli Polandia.
Susunan pemain Prancis vs Polandia
Prancis: Lloris, Varane, Uamecano, Kounde, Theo Hernandez, Tchouameni, Rabiot, Dembele, Griezmann, Mbappe, Giroud.
Polandia: Szczesny, Glik, Kiwior, Bereszynski, Krychowiak, Szymanski, Cash, Frankowski, Zielinski, Kaminski, Lewandowski
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: berbagai sumber