Desiminasi Percepatan Penurunan Stunting

Desiminasi Percepatan Penurunan Stunting

Stunting : Camat Dempo Tengah Berikan bantuan kepada masyarakat yang terindikasi berisiko terkena stunting serta foto Bersama dengan tim TPPS, Satgas dan masyarakat. -Foto: Ari/Pagaralam Pos-

PAGARALAM POS, Pagaralam – Guna mewujudkan program percepatan penurunan stunting, Camat Dempo Tengah Hafiz Ramadhan bekerjasama dengan Tim Percepatan Penurunan stunting (TPPS) lakukan giat sosialisai di kantor kecamatan Dempo Tengah, Selasa (8/11).

Kegiatan ini dilaksanakan dalam rangka memberikan edukasi, pembimbingan, dan pendampingan kepada tim TPPS di Kecamatan Dempo Tengah sehingga masing-masing  anggota tim mengetahui posisinya dalam memberikan kontribusi kepada masyarakat.

“Hari ini kita berikan edukasi kepada seluruh tim TPPS di wilayah kecamatan dempo tengah, sehingga mereka tau posisi dalam memberikan kontribusi kepada masyarakat,” ujar Hafiz.

Selain memberikan edukasi, Camat Dempo Tengah juga memberikan bantuan berupa susu serta makanan tambahan bagi ibu hamil dan balita yang bertujuan untuk mencukupi kebutuhan gizi bagi balita sehingga dapat terhindar dari stunting.

BACA JUGA:Perayaan HUT ke 65, BSB Gelar Potong Tumpeng Hingga ke Rumah Berbagi

“Selain kita memberikan edukasi kepada tim tpps, kita juga memberikan bantuan susu juga makanan tambahan untuk ibu hamil dan balita,” tambah Hafiz.

BACA JUGA:Jaga Nama Baik Profesi Guru

Melalui Kegiatan ini juga Hafiz berharap angka stunting di Kecamatan Dempo Tengah dapat ditekan serta menurun dan untuk kepada keluarga yang berisiko stunting dapat teratasi. (ADV)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: