Tingkatkan Akuntabilitasi dan Transparasi Pengelolaan Keuangan Daerah

Tingkatkan Akuntabilitasi dan Transparasi Pengelolaan Keuangan Daerah

AUDIENSI: Mengambil tempat di Ruang Rapat Besemah III Setdako Pagaralam, Sekda Kota Pagaralam Samsul Bahri Burlian menerima audiensi jajaran pimpinan Cabang Bank SumselBabel Kota Pagaralam. -Foto: Ist/Pagaralam Pos-

PAGARALAMPOS,PAGARALAM - Sekretaris Daerah Kota Pagar Alam Samsul Bahri Burlian menerima audiensi Pimpinan Cabang Bank Sumsel Babel Kota Pagaralam Febriansyah Muslimin beserta jajaran, dalam rangka sosialisasi pengembangan Elektronifikasi Transaksi Pemerintah Daerah (ETPD), bertempat di Ruang Rapat Besemah Tige Setdako Pagaralam, Kamis (20/10).

Elektronifikasi Transaksi Pemerintah Daerah (ETPD) merupakan suatu upaya yang terpadu dan terintegrasi untuk mengubah pembayaran dari tunai menjadi non tunai dengan tujuan untuk meningkatkan akuntabilitas dan transparansi pengelolaan keuangan daerah.

BACA JUGA:Pasokan Melimpah, Harga Ayam Pramuka di Jarai Menurun

Sekda Samsul Bahri Burlian mengatakan, Pemerintah Kota Pagar Alam sangat menyambut baik dan mendukung secara penuh pelaksanaan kegiatan sosialisasi yang digagas oleh Bank Sumsel Babel Kantor Pusat dan Kantor Cabang Kota Pagar Alam ini.

BACA JUGA:Berkarya, SMA Negeri 3 Ikuti Lomba Film Pendek Tingkat Provinsi Sumsel

“Saya menilai, pelaksanaan kegiatan sosialisasi ini merupakan bentuk tanggung jawab dan komitmen penuh pihak Bank Sumsel Babel selaku mitra Pemerintah Daerah dalam upaya mendukung penuh mewujudkan pelaksanaan dan penerapan ETPD di Kota Pagar Alam,” ungkap Sekda.

BACA JUGA:Alvin Allianz

Kedepannya Sekda Samsul Bahri Burlian berharap, dengan adanya teknologi Elektronifikasi Transaksi Pemerintah Daerah (ETPD) ini, dapat mempermudah maupun memberikan pelayanan lebih cepat dan praktis kepada masyarakat Kota Pagaralam. (Adv)

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: