Tumbuhkan Kecintaan Kepada Nabi Muhammad di Era Globalisasi

Tumbuhkan Kecintaan Kepada Nabi Muhammad di Era Globalisasi

Foto: Reri Alfian/Pagaralampos.co MAULID : Saat peringatan Maulid Nabi di ITBis Lembah Dempo--

PAGARALAM, PAGARALAMPOS.CO - Institut Teknologi dan Bisnis (ITBis) Lembah Dempo dalam rangka memperingati Maulid Nabi Muhammad mengundang Al Mukarom Habib Agil Bin Husein Bin Abu Bakar Bin Salimu untuk mengisi ceramah.

Dengan mengusung tema 'Menumbuhkan Kecintaan Kepada Nabi Muhammad Di era Globalisasi', bertempat di Aula Kampus ITBis Lembah Dempo. Rabu, 19 Oktober 2022.

Dalam kegiatan ini turut dihadiri Pembina Yayasan, Hj. Nelly Asmana Herawati, Rektor Dr Elvera SE M Sc, Direktur Pascasarjana Dr Sastra Mico SE M Si, dan seluruh Sivitas Akademika.

Memperingati Maulid Nabi Muhammad ini maknanya untuk menunjukan wujud cinta kepada Nabi muhammad sekaligus rasa syukur kepada Allah SWT atas kelahiran Nabi Muhammad, tutur Wakil Rektor III, Heriansyah M Kom.

BACA JUGA:Semangat Belajar Penuh Disiplin Selalu Mengingat Nabi Muhammad SAW

Dia juga menjelaskan, kegiatan ini untuk merajut tali silaturahmi dan menanam kecintaan kita kepada baginda Nabi Muhammad SAW.

“Harapan kami apa yang menjadi sifat-sifat Nabi Muhammad bisa kita terapkan dalam tugas kita sehari-hari baik di dalam melaksanakan kegiatan keseharian dan melaksanakan tugas pokok,” pungkasnya. (RI03/min3)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: