Di Mana Lokasi Glamping dengan Pemandangan Terbaik di Bedugul? Ini Rekomendasinya!

Jumat 03-01-2025,07:32 WIB
Reporter : Jukik
Editor : Almi

Harga kamar mulai dari Rp 290.000 hingga Rp 494.700, membuatnya menjadi opsi glamping yang ramah di kantong.

Alamu Eco Lodge

Berlokasi di Jalan Wisata Alam Danau Buyan, Alamu Eco Lodge menyediakan akomodasi ramah lingkungan yang dilengkapi dengan fasilitas Wi-Fi gratis, taman, teras, dan pemandangan pegunungan. 

BACA JUGA:Menjelajahi Gunung Kendeng: Destinasi Wisata Alam Terpopuler di Lebak, Banten

Unit penginapan dilengkapi kasur, meja, dua kursi, lampu tidur, dan area parkir yang luas. 

Harga untuk menginap satu malam bagi dua dewasa dimulai dari Rp 911.250.

Pondanu Cabins By The Lake

Terletak di Jalan Dajan Danau, Kembang Merta Candikuning, Pondanu Cabins menawarkan akomodasi mewah dengan fasilitas seperti sepeda gratis, parkir pribadi, tempat fitness lengkap, dan taman. 

BACA JUGA:Menjelajahi Keindahan Gunung Kendeng: Destinasi Wisata Alam Memukau di Lebak Banten

Dengan harga mulai dari Rp 2.045.417 per malam untuk dua orang dewasa, Pondanu Cabins cocok bagi Anda yang mencari pengalaman glamping yang mewah di tepi danau.

Glamping di Bedugul tidak hanya menawarkan penginapan nyaman, tetapi juga pengalaman menyatu dengan alam tanpa mengorbankan kemewahan. 

Dari pemandangan pegunungan hingga suasana danau yang menenangkan, setiap tempat glamping di atas memberikan pengalaman liburan yang berbeda dan mengesankan. 

Manfaatkan momen tahun baru untuk menjelajahi keindahan Bedugul dan menciptakan kenangan tak terlupakan bersama keluarga atau orang terkasih.

 

Baca artikel detikbali, "10 Glamping Terbaik di Bedugul untuk Liburan Tahun Baru 2025" selengkapnya https://www.detik.com/bali/wisata/d-7672527/10-glamping-terbaik-di-bedugul-untuk-liburan-tahun-baru-2025

 

Kategori :