AKBP Erwin A.G : Tidak Sekedar Patroli, Targetkan Jam dan Lokasi Rawan Kriminalitas

Jumat 16-08-2024,19:17 WIB
Reporter : Gusti
Editor : Bodok

PAGARALAM, PAGARALAMPOS.COM - Dalam rangka memotivasi jajaran dalam menjalankan tugas, Kapolres Pagar Alam AKBP Erwin Aras Genda SIK SH MT berikan arahan dan semangat kepada personel.

Motivasi tersebut disampaikan perwira melwti dua itu pada saat memimpin Apel Pagi di Mapolres Pagar Alam, Jumat (16/8/2024).

Yang turutn dihadiri oleh Waka Polres Kompol M Ali Asri. Serta para pejabat utama, brigadir, serta ASN Polri. 

Kapolres AKBP Erwin Aras Genda mengucapkan terima kasih kepada seluruh personel atas kedisiplinan dan kehadiran yang tepat waktu dalam apel pagi.

BACA JUGA:Di Mimbar Khutbah Jumat, Anggota Provos Ini Ajak Cegah Karhutla

Beliau menyampaikan apresiasi atas komitmen dan kekompakan personel dalam melaksanakan tugas sehari-hari.

Pesan penting juga disampaikan kepada para bhabinkamtibmas agar terus aktif melakukan himbauan kepada masyarakat.


Foto : Arahan Kapolres saat apel pagi di Mapolres Pagar Alam--Humas Polres Pagar Alam

"Imbauan ini terkait antisipasi pencurian dan penegakan peraturan lalu lintas, terutama dalam penggunaan helm saat berkendara," ucap Kapolres.

Selain itu, Kapolres menekankan pentingnya pelaksanaan patroli rutin oleh para Polsek jajaran di wilayahnya dengan perencanaan yang matang.

BACA JUGA:Menghindari Politik Uang, Ini Pesan Penting Kapolres Pagar Alam Untuk Masyarakat Jelang Pilkada 2024!

'Saya ingin tidak sekedar patroli, tapi menargetkan wilayah-wilayah yang dianggap rawan dan berpotensi tinggi terhadap tindakan kriminal.," pintanya.

Penekanan pada pencegahan dan pengawasan di area-area tersebut diharapkan dapat mengurangi angka kejahatan di wilayah Pagaralam.

Kapolres juga mengingatkan pentingnya pencatatan kegiatan dalam buku butasi sebagai bagian dari akuntabilitas dan dokumentasi kerja.

BACA JUGA:Kapolres Tatap Muka Dengan Bhabinkamtibmas, Berikan Arahan Seperti Ini

Kategori :