Dukung Operasional di Medan Papua, Korps Marinir Dibekali Drone Copter Dukung Tugas Intai

Kamis 18-04-2024,09:20 WIB
Reporter : Gusti
Editor : Bodok

Matrice 300 RTK dirancang untuk kinerja penerbangan yang stabil dan tahan angin, sehingga cocok untuk digunakan dalam berbagai kondisi cuaca dan lingkungan.

Matrice 300 RTK dapat dilengkapi dengan berbagai sensor dan kamera tergantung pada kebutuhan pengguna.

BACA JUGA:Drone Kamikaze Hancurkan C-130H Hercules AU Sudan Yang Sedang Mendarat, Kondisinya Begini

Beberapa sensor dan kamera yang kompatibel dengan platform ini, seperti Zenmuse H20 – Kamera multi-sensor dengan kemampuan zoom optik 23x, sensor 12 MP, termal 640×512 piksel, dan pengukuran jarak laser, Zenmuse H20T – Versi upgrade dari Zenmuse H20 dengan tambahan sensor termal 640×512 piksel.


Foto : Marinir dibekali drone dukung tugas pamtas Papua.-Dukung Operasional di Medan Papua, Korps Marinir Dibekali Drone Copter Dukung Tugas Intai-Indomiliter.com

Zenmuse XT2 – Kamera termal dengan sensor FLIR Boson 320 atau 640, cocok untuk pemantauan termal dan inspeksi.

Zenmuse Z30 – Kamera zoom dengan kemampuan zoom optik 30x, cocok untuk survei dan inspeksi jarak jauh dan Zenmuse XT S – Kamera termal dengan sensor radiometrik yang memungkinkan pengukuran suhu di berbagai aplikasi.

DJI Enterprise Matrice 300 RTK memiliki jangkauan terbang hingga 15 km (9,32 mil) dengan kontroler yang kuat dan dapat mencapai ketinggian maksimum 2.400 m (7.874 kaki) di atas permukaan laut.

BACA JUGA: Perang Rudal dan Drone Iran vs Israel, Ini Dia 8 Fakta Terbaru!

Selain itu, endurance terbangnya mencapai 55 menit, tergantung pada kondisi penerbangan dan beban yang dibawa.

DJI Enterprise Matrice 30 Series

DJI Enterprise Matrice 30 atau disingkat DJI M30, adalah drone copter berukuran mini namun dikenal sebagai drone tangguh, karena drone ini dapat dioperasikan bahkan di saat kondisi cuaca ekstrem sekalipun seperti hujan berat maupun bersalju.

Jika dilihat dari segi desain, drone ini lebih compact atau bisa dibilang versi yang lebih ergonomis dari DJI Enterprise Matrice 300.

Kaki-kaki pesawat drone pun dapat dilipat, sehingga lebih mudah untuk diletakkan pada tas khusus saat di bawa ke mana saja. Bobotnya sekitar 3,7 kilogram dan sangat cocok untuk penggunaan di sektor enterprise.

BACA JUGA:VAB 4×4 ARLAD Tangguh di Tempur, Ranput Anti Drone Baru ‘Baru’ Angkatan Darat Perancis

Selain itu, drone juga mengantongi sertifikasi ketahanan terhadap air dan debu IP55. Hal tersebut memungkinkan drone untuk terbang dalam kondisi hujan berat maupun cuaca bersalju secara ekstrem.

Kategori :