Yuk intip Sinopsis Film Decibel, Aksi Mantan Marinir Selamatkan Banyak Nyawa dari Teror

Rabu 10-04-2024,22:24 WIB
Reporter : Mey
Editor : Almi

Terungkap pula bahwa target selanjutnya ialah kursi di Stadion Utama Incheon Asiad.

Padahal dalam stadion tersebut sedang banyak penonton. Setidaknya ada ribuan orang tengah menyaksikan laga pertandingan sepak bola.

Sang mantan komandan lantas mendapatkan peringatan melalui telepon.

Peringatan tersebut berbunyi bahwa bom bisa meledak secara otomatis apabila intensitas suaranya lebih dari 100 dB.

BACA JUGA:Yuk Simak Sinopsis The Good Nurse, Film tentang Perawat yang Penuh Misteri

Ternyata teroris yang memberi peringatan tersebut ialah Lee Jong Suk.

Dalam film ini, Lee Jong Suk memerankan karakter sebagai mantan perwira angkatan laut.

Dengan masa lalu keduanya yang rumit, tindakannya berbanding terbalik.

Teroris selalu membidik target di kawasan berpenduduk, sementara pemeran utamanya berusaha keras untuk menghentikannya.

BACA JUGA:Fakta Unik Mengerikan Suku Maya Kuno, Ada Ritual Mengerikan

Aksi keduanya melibatkan reporter, Kepala Komando Dukungan Keamanan Pertahanan, hingga teknisi sonar angkatan laut.

Pemain Film Decibel

Sinopsis dan trailer film Decibel memang menarik. Semakin mencuri perhatian karena film yang disutradarai oleh Hwang In Ho ini bertabur bintang. Siapa saja mereka?

Kim Rae Won

BACA JUGA:Film The Gangster The Cop The Devil Memburu Pembunuh Berantai, Berikut Sinopsisnya

Dalam film ini, ia berperan sebagai bintang utamanya yakni komandan angkatan laut.

Kategori :