PAGARALAMPOS.COM - Fakta Gunung Salak sebagai gunung yang tak asing lagi bagi warga di wilayah Kabupaten Sukabumi dan Bogor, Jawa Barat. Hal itu karena keberadaan terletak di perbatasan kedua kabupaten tersebut.
Namun, bagaimana dengan fakta-faktanya yang lain? Gunung yang secara geografis terletak di wilayah Bogor dan Sukabumi dengan ketinggian 2.211 mdpl ini kerap kali menjadi perbincangan masyarakat.
Diketahui, sejak tahun 2003, gunung ini dikelola sebagai Taman Nasional Gunung Halimun-Salak (TNGHS).
Gunung yang populer di Jawa Barat ini sendiri memiliki berbagai fakta unik dan menarik untuk dibahas.
BACA JUGA:Honda Supra Cross! Kembalinya Sang Legenda Sahabat Setia Para Petualang
Merangkum dari berbagai sumber, berikut fakta Gunung Salak yang membuat wisatawan berpikir seribu kali mendaki salahsatu puncaknya.
Yuk, ikuti cerita mimin.
Sebagian pendaki lokal sudah tak asing lagi dengan puncak puncak pendakian di Gunung Salak.
Tebak ada berapa puncak di gunung menyimpan misteri dsn mitos ini. Ya, terdapat 7 puncak di Gunung Salak.
Sebenarnya Gunung Salak memiliki lebih dari 7 puncak. Namun lebih dikenal di antaranya Puncak 7 (Fajar Kencana), Puncak 8 (Benteng Merah), Puncak 9 (Benteng Hijau), Puncak 10 (Salak Impesa), Puncak 11 (Sumbul), dan Puncak 12 (Keramat).
BACA JUGA:Bikin Ngiler! Ini 5 Makanan Khas Banyuasin
Hanya, puncak yang biasanya dinikmati para pendaki meliputi Puncak 1 (Puncak Manik) dan Puncak 2 (Puncak Prabu). Puncak Salak 1 inilah yang memiliki ketinggian 2.211 mdpl dan banyak diburu pendaki.
Namun, jangan salah. Medan untuk mencapai puncak Gunung Salak itu terkenal terjal dan menantang. Apalagi Gunung Salak masih terkenal keramat di kalangan warga lokal Bogor.