Mengenal Piloxing, Olahraga Perpaduan Pilates, Boxing, dan Kaya Manfaat

Jumat 25-08-2023,14:07 WIB
Reporter : Elis
Editor : Elis

Satu lagi keuntungan gerakan dalam piloxing adalah mampu mengencangkan otot tubuh.

Gerakan yang melibatkan anggota tubuh ditambah dengan kekuatan dan kecepatan mampu mengencangkan dan membangun otot-otot di tubuh Anda.

Dengan begitu, bentuk tubuh Anda menjadi lebih kencang dan proporsional.

5. Melatih fleksibilitas dan keseimbangan

Semua gerakan dalam olahraga piloxing dapat melatih fleksibilitas atau kelenturan tubuh.

BACA JUGA:Tetap Lanjutkan Penelitian di Gunung Padang, Para Arkeolog Dibuat Bingung dengan Logam Mulia

Tubuh yang lebih fleksibel dapat membantu meningkatkan kesimbangan tubuh, serta mengurangi nyeri sendi dan punggung.

6. Mencegah cedera olahraga

Masih berkaitan dengan manfaat piloxing sebelumnya, tubuh yang lebih fleksibel dapat membawa banyak keuntungan.

Ini karena tubuh jadi lebih seimbang, massa otot semakin kuat, sehingga mencegah Anda dari risiko cedera saat olahraga.

Anda bisa lebih kuat dan mampu beradaptasi dengan berbagai gerakan olahraga, serta menghilangkan kekakuan otot.

Kekakuan otot inilah yang sering kali jadi penyebab cedera olahraga.

BACA JUGA:Mawardi Yahya Sampaikan Jawaban Gubernur Terhadap Pandangan Umum Fraksi-fraksi DPRD Sumsel

7. Mengurangi stres

Tidak hanya piloxing, secara umum, olahraga mampu menjaga kesehatan mental.

Ketika Anda olahraga, hipotalamus akan mengeluarkan hormon kebahagiaan, seperti endorfin.

Kategori :