Keren, Samsung Galaxy Z Flip5 dan Galaxy Z Fold5, Hadirkan Fleksibilitas dan Keserbagunaan Tanpa Batas!

Minggu 30-07-2023,11:49 WIB
Reporter : Almi
Editor : Almi

PAGARALAMPOS.COM – Samsung adalah perusahaan multinasional Korea Selatan yang berkantor pusat di Suwon, Korea Selatan.

Perusahaan ini didirikan pada tahun 1938 oleh Lee Byung-chul dan saat ini merupakan salah satu perusahaan terbesar di dunia.

Samsung memiliki banyak anak perusahaan yang bergerak di berbagai bidang.

Termasuk elektronik konsumen, elektronik industri, perangkat lunak, semikonduktor, dan layanan keuangan.

BACA JUGA:Salah Satu Keajaiban Dunia, Para Arkeolog Buktikan Gunung Padang Miliki Sejarah Masa Kuno

Samsung Electronics Co., Ltd. hari ini mengumumkan generasi kelima dari foldable Galaxy: Galaxy Z Flip5 dan Galaxy Z Fold5.

Perangkat dengan form factor terdepan di industri ini menawarkan pengalaman unik bagi setiap pengguna dengan desain yang sleek dan compact, pilihan kustomisasi yang tak terhingga, dan performa yang powerful.

Flex Hinge terbaru memungkinkan hadirnya pengalaman foldable dengan menawarkan desain yang begitu seimbang dan solid.

BACA JUGA:Masya Allah, Gunung Padang, Situs Purba Seperti Piramida Mesir, di Temukan Harta Karun Arkeologi Dunia!

Perangkat lipat yang tak tertandingi ini menghadirkan kemampuan kamera yang luar biasa seperti FlexCam untuk mengambil gambar dari berbagai angle yang kreatif.

Dengan performa yang gahar dan daya baterai yang teroptimalisasi berkat prosesor terkini, Samsung Galaxy Z Series mentransformasi apa yang mungkin dilakukan sebuah smartphone, baik itu saat terbuka maupun tertutup.

“Samsung terus merevolusi industri perangkat mobile dengan foldable yang menetapkan standar baru dan konsisten meningkatkan pengalaman pengguna,” ujar TM Roh, President and Head of Mobile eXperience Business Samsung Electronics.

BACA JUGA:Rekomensasi 5 Tempat Wisata di Jawa Timur yang Lagi Hits dan Populer

Tiap hari, semakin banyak orang memilih foldable kami karena perangkat ini menawarkan pengalaman yang diinginkan konsumen, namun tidak bisa mereka temukan di perangkat lain.

Galaxy Z Flip5 dan Galaxy Z Fold5 menjadi lini perangkat terbaru yang membuktikan komitmen kami untuk memenuhi kebutuhan pelanggan melalui teknologi inovatif.

Kategori :