PAGARALAMPOS.COM – Gawang Timnas Indonesia U-23 akhirnya pecah telur setelah kebobolan di menit terakhir babak pertama oleh Sin Sovannmakara, yang berlangsung di Stadion Olimpiade, Phnom Penh, Rabu (10/5/2023) malam WIB yang berakhir dengan skor 1-1 di babak pertama setelah Titan agung lebih dulu menceploskan bola.
Tim pelapis Timnas Indonesia U-22 masih mampu menguasai permainan atas tuan rumah Kamboja. Gol Titan Agung pada menit ke-9 membuat tim asuhan Indra Sjafri unggul, namun Kamboja sukses menyeimbangkan kedudukan melalui Sin Sovannmakara.
Anak asuh Indra Sjafri telah melenggang ke babak semifinal setelah mengumpulkan 9 poin dari 3 laga yang dilakoni. kelolosan ke semifinal setelah menyapu bersih kemenangan di tiga laga pembuka. Oleh karena itu, pelatih Indra Sjafri memutuskan untuk melakukan rotasi dalam susunan pemainnya.
Melihat jalannya pertandingan, salahsatu umpan apik yang didapatkan Jeam Kelly Sroyer miliki peluang emas di menit kelima. Namun demikian, upaya darinya masih melebar di sisi kiri gawang Kamboja. Jeam Kelly Sroyer kemudian memberikan ancaman lagi melalui tendangan voli kerasnya. Namun, kiper Kamboja masih mampu menepisnya.
BACA JUGA:Wah! ini Nih 7 Suku yang Ada di Provinsi Sumatera Selatan, Salah Satunya Ada Suku Tertua Loh
Timnas Indonesia U-22 terus mendominasi dan bermain dengan nyaman setelahnya. Ada beberapa peluang tercipta namun skor 1-0 bertahan hingga menit ke-25. Sementara di kubu Kamboja, mereka mengandalkan serangan balik namun masih belum mampu menjebol gawang Timnas Indonesia.
Dominasi untuk Timnas Indonesia U-22 terus berlanjut hingga hingga menit ke-40. Skor 1-0 masih dipertahankan oleh skuad asuhan Indra Sjafri. Gol mengejutkan bagi Kamboja lahir pada menit ke 45+1 setelah memanfaatkan peluang emas yang berasal dari sepak pojok, sundulan Sin Sovannmakara berhasil mengelabuhi kiper Indonesia. Tak lama kemudian Wasit asal China meniup pluit babak akhir dari babak pertama.
Sin Sovannmakara menjadi pemain pertama yang berhasil jebol gawang Timnbas Indonesia U-23, selama 3 pertandingan yang telah dilewati Timnas Indonesia U-23 belum pernah kebobolan saat melawan Filipina, Timor Leste dan Myanmar. (*)
Line Up Timnas Indonesia :
Timnas Indonesia U-22 (4-3-3): Muhammad Adisatryo; Ilham Rio Fahmi, Muhammaf Ferarri, Komang Teguh, Haykal Alhafiz; Beckham Putra, Witan Sulaeman, Muhammad Taufany Muslihuddin; Jeam Kelly Sroyer, Titan Agug, Irfan Jauhari.
Line Up Timnas Kamboja :
Kamboja: Kamboja: Reth Lyheng; Taing Bunchhai, Soeuth Nava, Ny Sokry, Chan Sarapich; Koeut Pich, Sin Sovannmakara, Nhean Sosidan, Chou Sinti; Sieng Chanthea, Lim Pisoth.