Wajib Dicicipi! Ini 6 Rekomendasi Makanan Tradisonal Jambi, Nomor 6 Ada Rendang Cempedak

Kamis 11-05-2023,03:00 WIB
Reporter : Rerry
Editor : Rerry

Saat disajikan, sepiring nasi gemuk dilengkapi dengan teri goreng, kacang tanah goreng dan orek tempe.

Kadang dilengkapi telur dengan didadar lalu diiris tipis-tipis, telur digoreng mata sapi ataupun telur rebus. Menyantapnya pun dengan emping melinjo.

Makanan khas Jambi nasi gemuk umumnya hanya tersedia pada pagi sebagai menu sarapan sebelum beraktivitas seharian.

BACA JUGA:Recommended Banget! Ini 10 Tempat Wisata Kuliner Enak di Jakarta yang Paling Favorit

4. Kerutup Ikan

Buat Moms pecinta masakan berbahan dasar ikan wajib mencoba kerutup ikan khas Jambi.

Bahan utama makanan ini adalah ikan air tawar berupa ikan nila, ikan mas, atau bisa menggunakan jenis ikan sesuai selera.

Ikan dicampur dengan rempah-rempah segar yang dihaluskan, lalu dibungkus dengan daun pisang.

BACA JUGA:Kuliner Besemah Kini Tinggal Nama, Nasi Ibat Kalah Dengan Nasi Kotak

Disebut kerutup ikan karena saat menggoreng ikan yang dibungkus dengan daun pisang, akan terdengar bunyi berdetasan.

Sesuai arti kerutup yaitu tiruan bunyi berdetasan seperti bunyi daun basah yang terbakar.

5. Gulai Talang

Meski tidak sepopuler makanan khas Jambi lainnya, hidangan gulai talang tidak kalah lezat, lho! Hidangan ini berbahan utama daging bebek atau daging ayam.

BACA JUGA:Nikmati 6 Kuliner Khas Aceh dan Mengenal Sejarahnya

Berbeda dengan sajian gulai lainnya, gulai talang tidak menggunakan santan dalam olahannya.

Bumbu-bumbunya pun cukup sederhana dan bisa ditemukan di dapur seperti bawang putih, bawang merah, cabai rawit hijau, kunyit, jahe, ketumbar dan garam.

Kategori :