PAGARALAMPOS.COM - Keratin treatment adalah salah satu jenis perawatan rambut yang ditujukan untuk memperbaiki kerusakan, sekaligus meluruskan dan melembutkan rambut.
Metode meluruskan rambut ini banyak digemari akhir-akhir ini, karena dinilai lebih aman dan sehat dibandingkan metode smoothing atau rebonding.
Keratin treatment dilakukan dengan cara melapisi tiap helaian rambut dengan protein keratin, dengan tujuan membuat rambut lebih sehat dan berkilau.
Karena dapat membuat rambut lebih halus dan mudah diatur, rambut akan terlihat lebih lurus.
BACA JUGA:Cara Mudah Dapat Uang Tunai, Saldo DANA Gratis Hingga Rp 900 Ribu dari Menonton YouTube
Perawatan keratin kini banyak ditawarkan di salon kecantikan sebagai salah satu metode untuk meluruskan dan mempercantik rambut.
Apa sebenarnya keratin dan mengapa zat ini banyak digunakan dalam perawatan rambut?
Simak penjelasannya dalam artikel berikut ini.
Keratin merupakan protein alami yang berfungsi untuk membentuk jaringan rambut, kuku, dan lapisan luar kulit.
BACA JUGA:Rekomendasi 4 Wisata Berendam di Pemandian Air Hangat di Semarang
Protein ini juga dapat ditemukan di berbagai organ dan kelanjar tubuh.
Keratin kerap digunakan sebagai salah satu bahan untuk memperkuat dan menjaga keindahan rambut.
Oleh karena itu, banyak produk kecantikan yang menambahkan bahan keratin karena diklaim dapat membuat rambut terlihat lebih sehat.
Beragam Jenis Perawatan Keratin
BACA JUGA:Manfaat Toner yang harus Kamu Ketahui Sebelum Memakainya