Pemkot PGA

Bayangkari Perkuat Iman dan Keluarga Polri

Bayangkari  Perkuat Iman dan Keluarga Polri

Foto : Bhayangkari Polres Pagar Alam menggelar peringatan Isra Mi'raj dan pengajian secara virtual.--Ist

PAGARALAMPOS.COM - Bayangkari Cabang Polres Pagar Alam melaksanakan Zoom Meeting pengajian dan peringatan Isra Mi’raj bertempat di Aula Mapolres Pagar Alam pada Senin (19/1/2026) sekira pukul 08.00 WIB.

Kegiatan ini diikuti oleh anggota Bayangkari sebagai upaya pembinaan rohani dan penguatan kebersamaan dalam keluarga besar Polri.

Pengajian yang dilaksanakan secara virtual melalui Zoom ini bertujuan memperkuat iman dan ketakwaan kepada Allah SWT.

Selain itu, kegiatan ini menjadi wadah untuk mempererat silaturahmi serta membangun keharmonisan rumah tangga anggota Polri.

BACA JUGA:Polri Rekruit Calon Perwira TA 2026, Kamu Sarjana Syarat SIPSS Cek Disini

BACA JUGA:Peringati Isra Mi’raj, Polres Pagar Alam Perkuat Imtaq Personel

Kapolres Pagar Alam AKBP Januar Kencana Setia Persada SIK menyampaikan bahwa kegiatan ini memiliki peran penting dalam membentuk keluarga Polri yang religius dan harmonis.

“Dengan keimanan yang kuat dan keluarga yang solid, anggota Polri akan lebih maksimal dalam menjalankan tugas melayani masyarakat,” ujarnya.

Sementara itu, Kasi Humas IPTU Mansyur SH menambahkan, bahwa Bayangkari memiliki peran besar dalam memberikan dukungan moral kepada suami anggota Polri.

“Keharmonisan keluarga adalah kunci semangat anggota Polri dalam menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat,” tutupnya.

Cek Berita dan Artikel lainnya di Google News

Sumber: