Sinopsis Drakor Wedding Battle, Ketika Duda dan Janda Muda Dipertemukan

Sinopsis Drakor Wedding Battle, Ketika Duda dan Janda Muda Dipertemukan

Sinopsis Drakor Wedding Battle, Ketika Duda dan Janda Muda Dipertemukan-net-net

Melalui saluran penyiaran KBS2, drama Wedding Battle akan hadir dalam 16 episode penayangan.

Nah, bagi kalian yang sudah tidak sabar mengetahui bagaimana keseruan drama Wedding Battle. Langsung saja kita simak sinopsisnya berikut ini.

BACA JUGA:Film Satu Hari dengan Ibu, Penyesalan Anak yang Terjebak Lingkaran Waktu

Menampilkan Aktor Tampan Rowoon SF9

Untuk menghadirkan tayangan yang luar biasa, pihak produser begitu selektif dalam memilih para pemain. Tak heran jika bintang-bintang yang akan bermain dalam drama ini bukanlah orang sembarangan.

Salah satunya yaitu aktor muda berbakat Rowoon SF9.Pada drama Wedding Battle, Rowoon SF9 berperan sebagai Shim Jung Woo. Pria tampan dan cerdas yang juga menjadi lulusan terbaik Ujian Pegawai Negeri Sipil di Jaeson.

Seperti yang telah tertera sebelumnya, Rowoon SF9 akan memerankan duda muda yang hampir kehilangan peluang karir sekaligus percintaan.

Sebelum membintangi Wedding Battle, Rowoon SF9 lebih dulu bermain dalam drama Destined with You. Drama tersebut juga tayang tahun ini, dan baru akan tamat sekitar awal Oktober mendatang.

BACA JUGA:Sinopsis dan Daftar Pemain Drakor Open Murder Contract

Ada Aktris Cantik Cho Yi Hyun

Wedding Battle juga menggaet aktris cantik Cho Yi Hyun yang akan berperan sebagai Jung Soon Deok.

Tak jauh berbeda dengan nasib Rowoon SF9, Cho Yi Hyun juga memerankan sosok janda muda. Hidupnya hampir saja hancur setelah sang suami meninggal dunia.

Dalam sinopsis Wedding Battle, diceritakan bahwa mantan suami Jung Soon Deok merupakan putra dari keluarga wakil perdana menteri. Sehingga mau tidak mau Jung Soon Deok harus mengikuti sejumlah aturan di kerajaan.

Meski begitu, tak banyak yang tahu jika Jung Soon Deok ternyata memiliki kehidupan ganda. Ia memiliki nama samaran yakni Mrs.

Yeo Joo. Menjadi seorang Yeo Joo, Jung Soon Deok bekerja sebagai mak comblang terbaik di wilayah Hanyang.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: