Grab Berikan Bonus Kepada Tiga Atlet Indonesia, 1 Miliar Untuk Peraih Medali Olimpiade Paris 2024
Foto : Atlet Indonesia jadii incaran selfie di champion park.--CNN.COM
Melansir Today, Sabtu (10/8/2024), para medalis Olimpiade 2024 ternyata diberi hadiah berupa poster resmi Olimpiade Paris, yang terselip di dalam kotak berukuran 40 sentimeter.
BACA JUGA:Cabor Menembak Sumbang Medali di ASEAN GAMES 2023!
Menurut situs web resmi event multiolahraga internasional tersebut. Sebuah video yang dibagikan akun X, dulunya Twitter, NBC Olympics and Paralympics, 2 Agustus 2024, menjelaskan bahwa poster tersebut merupakan barang baru yang diberikan pada para atlet.
"Sebelumnya, negara tuan rumah telah memberi barang-barang, seperti boneka binatang pada para atlet, jadi ini adalah barang baru yang bisa dibawa pulang para medalis," kata pembicara dalam video tersebut.
Atlet kano Australia Jessica Fox memberi gambaran dekat pada memorabilia unik tersebut dalam sebuah video TikTok yang dibagikan 31 Juli 2024.
"Banyak orang bertanya, 'Apa isi kotak yang diberikan kepada kami di podium saat kami menerima medali di Paris?'" kata Fox dalam klip tersebut.
BACA JUGA:Indonesia Raih 2 Medali Emas Di Ajang Dunia, Ternyata Begini Kisah Epiknya di Olimpiade!
"Biasanya kami mendapat maskot atau bunga, tapi kali ini, sedikit lebih unik, dan menurut saya, ini adalah konsep yang sangat keren," lanjutnya.
Fox membuka poster warna-warni dengan detail emas di atasnya, yang menurutnya bisa berupa emas, perak, atau perunggu, tergantung pada medali atlet.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: