SUV BYD Yangwang U8, Pameran GIIAS 2024 Menjadi Sorotan Utama
SUV BYD Yangwang U8, Pameran GIIAS 2024 Menjadi Sorotan Utama--
PAGARALAMPOS.COM - Gaikindo Indonesia International Auto Show (GIIAS) 2024 di ICE BSD, Tangerang, menyajikan berbagai inovasi otomotif yang menarik, namun salah satu kendaraan yang paling mencuri perhatian adalah SUV hybrid BYD Yangwang U8.
Pabrikan otomotif asal Tiongkok ini mengundang decak kagum pengunjung dengan memperkenalkan SUV terbarunya yang memadukan teknologi canggih dan desain yang futuristik.
Desain Mengagumkan dan Fitur Keren
Saat memasuki area pameran, BYD Yangwang U8 langsung menarik perhatian dengan desainnya yang gagah dan maskulin.
BACA JUGA:Efisiensi Bahan Bakar All New Honda CR-V 1.5L Turbo Prestige, Seberapa Irit Sih?
Gril besar yang mendominasi bagian depan SUV ini memberikan kesan kuat, sedangkan lampu utamanya yang berbentuk pola belah ketupat menambah kesan modern dan futuristik.
Bagian bumper juga menonjol dengan aksen aluminium yang memberikan kesan tangguh sekaligus elegan.
Di sisi mobil, ground clearance yang tinggi dan overfender berwarna hitam semakin memperkuat kesan ketangguhan.
Roda besar yang dipasang pada Yangwang U8 tidak hanya memperbaiki tampilan estetik, tetapi juga meningkatkan kemampuan off-road kendaraan ini.
BACA JUGA:Terobosan Kadis LH, Strategi Pengelolaan Sampah LIbatkan Masyarakat Menuju Pagar Alam Sehat
Bagian buritan mobil tak kalah menarik, dengan ban cadangan yang besar yang dibalut cover senada dengan warna bodi mobil, serta stop lamp yang mengikuti pola belah ketupat seperti bagian depan.
Teknologi dan Performa
Yangwang U8 bukan hanya mengandalkan desainnya yang mengesankan, tetapi juga menawarkan teknologi dan performa yang sangat mengesankan.
Mengutip informasi dari Motor1, SUV ini dilengkapi dengan mesin 2.000cc turbo yang dikombinasikan dengan baterai berkapasitas 49,5 kWh.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: