Mengenal 7 Kepuyangan Suku Komering, Dahulunya Mendiami Aliran Sungai

Mengenal 7 Kepuyangan Suku Komering, Dahulunya Mendiami Aliran Sungai

Foto : Suku komering-Mengenal 7 Kepuyangan Suku Komering, Dahulunya Mendiami Aliran Sungai-Pagaralampos.com

Yang pada akhirnya sejalan dengan waktu kala itu, kemudian mereka berpencar mencari tempat – tempat strategis untuk menetap dan mendirikan 7 ke Puhyangan diantaranya:

BACA JUGA:Destinasi Wisata Alam Hingga Sejarah, Ini Tempat yang Bisa Kamu Kunjungi di Ogan Komering Ilir

Kepuyangan Yang Pertama, menempati pangkal teluk yang agak membukit yang kini kita kenal dengan nama GUNUNG BATU, kelompok ini di pimpin oleh Pu Hyang Ratu Sabibul. menurunkan Marga Semendaway.

Kepuyangan Yang Kedua, menempati suatu dataran rendah yang kemudian dinamakan MALUWAY, kelompok ini di pimpin oleh Pu Hyang Kai Patih Kandil.

Kepuyangan Yang Ketiga, menempati muara sungai di dalam teluk yang kemudian dikenal dengan nama MINANGA, kelompok ini di pimpin oleh Pu Hyang Minak Ratu Damang Bing.

Kepuyangan Yang Keempat, menemukan padangan rumput yang luas kemudian menempatinya.

BACA JUGA:Ini 4 Suku Asli Sumatera Selatan Keturunan China, Salahsatunya Suku Komering

Pekerjaan mereka membuka padangan ini yang di sebut Madang yang kemudian dijadikan nama Kepuhyangan Madang yang menurunkan Marga Madang.

Tempat pertama yang mereka duduki di namakan GUNUNG TERANG, kelompok ini di pimpin oleh Pu Hyang Umpu Sipadang.

Kepuyangan Yang Kelima, dipimpin oleh Pu Hyang Minak Adipati yang konon kabarnya suka membawa peliung yang kemudian di jadikan nama kepuhyangan Pemuka Peliung.

Dari kepuhyangan inilah kelak di kemudian hari setelah terjadinya Perang Abung (1400 M) antara dinasti Paksi Pak dari Sekala Brak dengan Orang Abung.

BACA JUGA:Wow! Ternyata Ini 5 Suku Sumatera Selatan Keturunan Majapahit, Salahsatunya Suku Komering

Kemudian menyebar mendirikan kepuhyangan baru antara lain Kepuhyangan Banton di pimpin oleh Pu Hyang Ratu Penghulu, Kepuhyangan Pulau Negara yang di pimpin oleh Pu Hyang Umpu Ratu yang menurunkan Marga Buay Pemuka Peliung.

Kepuyangan Yang Keenam, di bawah pimpinan Pu Hyang Jati Kramat, pendiri daerah Bunga Mayang atau Marga Bunga Mayang komering.

Bunga mayang berasal dari nama Permaisurinya yang keluar / datang dari Bunga Mayang Pinang (Peri Bunga Pinang).

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: