Polri Bangun Tower Repeater di Perbatasan RI-Timor Leste, Tujuannya Seperti Ini

Polri Bangun Tower Repeater di Perbatasan RI-Timor Leste, Tujuannya Seperti Ini

Foto : Lokasi prmbangunan Tower Polri.-Polri Bangun Tower Repeater di Perbatasan RI-Timor Leste, Tujuannya Seperti Ini-Humas Polri

NTT, PAGARALAMPOS.COM - Pori akan melakukan inovasi di bidang teknologi informasi. Dengan membangun tower repeaer di kawasan perbatasan antara Republik Indonesia (RI) dan Republik Demokratik Timor Leste berlanjut. Pembangunan menara estafet ini resmi dimulai pada Selasa pagi, 18 Juni 2024.

Menara sinyal ini merupakan bagian dari pembangunan infrastruktur perbatasan dan pulau.

Lokasi pembangunan berlokasi di Mapolsek Amfoan Timur, Kabupaten Kupang, Provinsi Nusa Tenggara Timur.

Melalui Kapolres Kupang AKBP Anak Agung Gede Anom Wirata, Kapolsek Amfoan Timur Iputu Jemmy O Sigakore, pembangunan ini untuk memperlancar komunikasi internal di lingkungan Polri dan meningkatkan pelayanan kepada masyarakat.

BACA JUGA:Berprestasi Pendidikan di UEA, Dua PAMA Ini Diganjar Pin Emas Kapolri

Pembangunan tower relay ini nantinya akan digunakan untuk memperlancar komunikasi internal poli.

“Melalui sarana komunikasi yang akan meningkatkan kualitas pelayanan kepada masyarakat,” jelas AKBP Agung.

Pembangunan dimulai pada Senin sore (17 Juni 2024) dengan upacara adat dan pemberkatan lokasi dilakukan oleh RD Lucas Fransiskus F. Conterius. Dalam acara tersebut turut hadir Kapolsek Amfoan Timur, tokoh masyarakat Thom Kameo, Danpos Alabama yang diwakili Serka Bek

Mathen Tamnadi, anggota Pamtas RI-RDTL, petugas TIK Polda NTT dan Polres Kupang, serta tokoh agama.

BACA JUGA:Polri Tindak Tegas WNA Terlibat Tambang Ilegal

Menara ini dimaksudkan untuk memberikan kontribusi signifikan dalam memperkuat komunikasi dan koordinasi di wilayah perbatasan.

Selain itu mendukung pelayanan Polri kepada masyarakat di daerah tersebut. (*)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: