Negeri Khayangan Pura Suci Giri Arjuno Batu Malang

Negeri Khayangan Pura Suci Giri Arjuno Batu Malang

Negeri Khayangan Pura Suci Giri Arjuno Batu Malang--Net

Pura ini merupakan pura terbesar di kota Batu dan masih digunakan sebagai tempat peribadatan hingga saat ini.

BACA JUGA:Artefak Romawi Muncul dari Puing-Puing Di Puncak Gunun Alpen, Koin Kuno dan Ritus Suci, Benarkah?

Luas  Pura Luhur Giri Arjuno ini luasnya sekitar 6 hektar, termasuk beberapa bangunan bale yang digunakan untuk melakukan beberapa ritual.

Meski masih berfungsi sebagai tempat untuk beribadah umat Hindu, untuk kamu yang beragama lain pun dapat mengunjungi pura dengan menghormati mereka yang sedang beribadah tentunya.

Awal berdirinya Pura Luhur Giri Arjuno dihiasi oleh konflik antara kaum muda dengan kaum tua dari daerah tersebut.

Dimana kaum muda menghendaki pembangunan pura dilakukan di sisi utara dekat dengan Jembatan Krecek.

BACA JUGA:Ternyata Ini Tips Simpel Merawat Rantai Motor Biar Awet dan Tahan Lama, Ini Penjelasan Lengkapnya!

Sedangkan kaum tua menghendaki di sekitar Padepokan Hyang Sarip yang berada di atas Kampung Tegal Sari, untuk menghindari konflik yang berkepanjangan maka diambillah jalan tengah.

Yakni dengan menghadirkan tokoh spiritual yang berasal dari Bali, masing-masing kelompok membawa contoh tanah yang berasal dari rencana lokasi pembangunan pura.

Setelah melakukan ritual, tokoh spiritual tersebut akhirnya memilih tanah yang lokasinya dekat dengan Padepokan Hyang Sarip dengan alasan lokasi tersebut memancarkan energi positif.

Selain itu, warga Hindu di sekitar lokasi percaya bahwa disitu terkubur Candi Pawon yang merupakan candi peninggalan prajurit Majapahit yang sampai saat ini masih misterius.

BACA JUGA:Fitur Keamanan Xiaomi 12, 10 Keunggulan Bahkan Miliki Pemindai Sidik Jari In-Display

Berdasarkan cerita yang tersebar, pura ini diusung oleh 80 keluarga yang beragama Hindu Dharma.

Dimana sebelumnya tak jauh dari lokasi Pura Luhur Giri Arjuno, telah berdiri Pura Indrajaya.

Pura Indrajaya digunakan untuk Hari Raya Galungan dan Kuningan, sedangkan pelaksanaan Hari Raya Nyepi, Siwaratru, dan Saraswati dilaksanakan di Pura Giri Arjuno.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: