Menjelajahi 5 Kekayaan Budaya Indonesia yang Bersejarah dan di Diakui oleh UNESCO

Menjelajahi 5 Kekayaan Budaya Indonesia yang Bersejarah dan di Diakui oleh UNESCO

Menjelajahi 5 Kekayaan Budaya Indonesia yang Bersejarah dan di Diakui oleh UNESCO-Foto: net-

PAGARALAMPOS.COM - Indonesia, negara kepulauan yang kaya akan keanekaragaman alam dan budaya, memiliki warisan yang tak ternilai harganya.

Seiring berjalannya waktu, beberapa dari warisan tersebut menjadi langka dan sulit ditemukan.

Oleh karena itu, pemerintah Indonesia berusaha keras untuk mempromosikan warisan budaya mereka ke tingkat internasional.

Salah satu upaya yang berhasil adalah pengakuan lima warisan budaya Indonesia oleh UNESCO.

Berikut adalah lima warisan budaya yang telah diakui oleh UNESCO:

1. Candi Prambanan

Candi Prambanan, kompleks candi terbesar yang didedikasikan untuk Siwa di Indonesia, adalah peninggalan khas agama Hindu yang menggambarkan kisah Ramayana dan didedikasikan untuk tiga dewa Hindu: Shiva, Wisnu, dan Brahma.

Candi utama, Candi Siwa, mencapai ketinggian 47 meter dan menjulang di tengah kompleks gugusan candi-candi yang lebih kecil.

Prambanan dikenal sebagai salah satu candi termegah di Asia Tenggara dan memiliki arca khas bernama Roro Jonggrang yang sangat terkenal.

2. Manusia Purba Sangiran

Wilayah Sangiran, yang terletak di dua kabupaten, Sragen dan Karanganyar, adalah salah satu warisan budaya utama yang mengenalkan evolusi manusia.

Sangiran menyimpan fosil manusia purba, alat-alat dari batuan purba, dan lapisan tanah purba.

Selain menjadi tujuan pariwisata, Sangiran juga menjadi pusat penelitian ilmu arkeologi, geologi, dan paleontologi yang sangat potensial dengan koleksi puluhan ribu artefak yang berharga.

Pengakuan UNESCO terhadap warisan budaya ini adalah penghargaan atas nilai sejarah, arsitektur, dan kekayaan alam Indonesia yang luar biasa.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: