Film Bagus! Pesan Buat Para Orangtua untuk Menjaga Anak-Anaknya dari Tindakan Kriminal (03)
Pesan Buat Para Orangtua untuk Menjaga Anak-Anaknya dari Tindakan Kriminal--google.com
Sukses membuat penonton kaget hingga tak nyaman: The Black Phone berhasil mengemas elemen horornya dengan porsi yang sangat pas.
Sepanjang filmnya, akan ada banyak adegan jumpscare yang mampu bikin anda dan para penonton menjerit hingga loncat dari tempat duduk ketika nonton.
Build up ke momen jumpscare tertentu pun dibuat dengan cara yang sangat menegangkan dan benar-benar tak terduga.
Namun, film ini enggak cuma mengandalkan jumpscare saja untuk memberikan rasa takut kepada penontonnya.
Soalnya, ada beberapa momen gore penuh darah yang cukup mengerikan, mengingat antagonis utama dari filmnya merupakan seorang pembunuh berantai.
The Black Phone pun berhasil memaksimalkan kedua elemen horor ini, sehingga membuat penontonnya ‘jantungan’ hingga merasa tak nyaman.
Penampilan Ethan Hawke yang bikin ngeri: Sosok yang berperan penting dalam ‘kesuksesan’ film ini adalah Ethan Hawke yang memerankan sosok The Grabber.
Meski cuma ‘manusia biasa’, The Grabber berhasil memberikan kengerian kepada penonton sepanjang film lewat dialog dan juga tingkah lakunya.
Bahkan, Hawke terkesan sangat ekspresif walaupun sepanjang filmnya hampir selalu menggunakan topeng yang mengerikan.
BACA JUGA:Bikin Bingung! 5 Tradisi Tanah Air ini Ternyata Ada Yang Aneh Untuk Dianggap Dewasa
Satu-satunya kekuarangan dari sosok The Grabber yang Hawke perankan adalah latar belakangnya sebagai antagonis yang kurang terungkap.
Dalam filmnya tak terlalu jelas apa alasan atau pemicu The Grabber akhirnya menculik sejumlah remaja cowok.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: