Dianggap Tempat Sakral, 10 Pura di Bali ini Menarik Perhatian Para Wisatawan

Dianggap Tempat Sakral, 10 Pura di Bali ini Menarik Perhatian Para Wisatawan

Dianggap Tempat Sakral, 10 Pura di Bali ini Menarik Perhatian Para Wisatawan -Foto: net-

PAGARALAMPOS.COM - Bali adalah pulau dengan sejuta pesona. Ada banyak tempat wisata di pulau ini yang sangat direkomendasikan untuk dikunjungi, termasuk pura terindah di Bali.

Selain ragam pantai indah yang menjadi daya tarik tersendiri, Bali juga memiliki banyak tempat wisata budaya dan seni yang tak kalah menarik bagi pengunjung.

Salah satu tempat wisata budaya dan seni yang tidak boleh dilewatkan saat datang ke Bali adalah mengunjungi pura. Ada sekitar 20.000 pura di Bali. Jadi tidak perlu mengunjungi semuanya.

Cukup salah satu pura terindah di Bali. Ingin tahu pura mana saja yang termasuk yang terindah di Bali? Sekarang, perhatikan uraian berikut. 

BACA JUGA:Enak Tapi Aneh, Inilah Tradisi Malam Pertama di Indonesia, Salahsatunya Berhubungan Dengan Dukun!

1. Pura Gunung Kawi

Pura Gunung Kawi terletak di antara jurang dan sawah. Jurang ini dilalui oleh sungai Pakerisan. Masyarakat Bali percaya kesucian dari air sungai ini. Mereka juga yakin, bahwa sungai Pakerisan pula yang menyucikan Pura Gunung Kawi.

Pura ini memberikan pemandangan alam yang indah. Ditambah dengan pepohonan rimbun di tepi sungai serta gemericik air memberi kesan penyambutan oleh simfoni alam. 

Oh iya, Pura Gunung Kawi memiliki 315 anak tangga yang terbuat dari batu padas yang berada di tubur sungai Pakerisan.

BACA JUGA:Bersejarah! Inilah 6 Desa Wisata Megalitikum di Indonesia Bikin Bangga Bangsa

Pura Taman Ayun merupakan pura yang dibangun oleh Raja Mengwi pada tahun 1600-an. Pura ini didaulat menjadi salah satu pura terindah di Bali, karena keindahan yang ditawarkan oleh penampilan pura ini. 

Salah satu keindahan yang paling menarik adalah kuil keturunan kerajaan keluarga Raja Mengwi.

Pura Taman Ayun memberikan kesan layaknya sebuah Pura yang mengambang di atas air. Ini disebabkan ada parit yang mengelilingi candi. Sehingga tampilan kompleks pura seperti melayang.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: