Seleksi Atlet Dengan Gelar Kejuaraan Karate

Seleksi Atlet Dengan Gelar Kejuaraan Karate

Seleksi Atlet Dengan Gelar Kejuaraan Karate-Foto : net-

PAGARALAMPOS.COM Pengurus Cabang Olahraga (Pengcab) Karate kota Pagaralam, segera menggelar Kejuaraan Karate yang bertajuk ‘Kejuaraan Antar Pelajar Karate Championship III dan O2SN’ pada 26 hingga 27 Juli 2023.

Tentu kejuaraan ini mendapatkan respon positif langsung dari semua kalangan.

Even ini nantinya akan di ikuti oleh 5 kecamatan yang ada di kota Pagaralam dan di ikuti sebanyak 24 sekolahan mulai dari TK, SD, SMP hingga SMA.

Ajang ini tentu menjadi salahsatu bentuk untuk menjaring bibit muda kota Pagaralam, wasit dan juri akan secara langsung menyeleksi atlet, yang berasal dari Pengurus Provinsi FORKI Sumatera Selatan.

BACA JUGA:Kerajaan Pembawa Peradaban di Pulau Jawa, Siapa Pendirinya, Kisah Perwayangan Rajanya Keturunan Dewa

Ketua Umum Pengcab Wadokai kota Pagaralam, Rudi Hartono melalui Sekretaris, Arista Gatot Anggoro memprediksi atlet yang ikut bertanding dalam kejuaraan ini nantinya berjumlah 100 atlet karate yang ada di kota Pagaralam.

“Kejuaraan ini pula akan mempertandingkan 2 kategori yaitu Kata (Jurus) dan Kumite (Pertarungan).

Event ini juga dalam rangka menjaring atlet-atlet muda di kota Pagaralam khususnya cabor karate sekaligus seleksi untuk O2SN tingkat kota.

Hasil kejuaraan ini akan di ambil perwakilan untuk maju ke tingkat provinsi” ujarnya. *

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: