Dirjen Kuathan Tinjau PT Pindad, Senjata dan Munisi Apa Aja Yang Diproduksi

Dirjen Kuathan Tinjau PT Pindad, Senjata dan Munisi Apa Aja Yang Diproduksi

Direktur Jenderal Kekuatan Pertahanan (Dirjen Kuathan) Kemhan RI, Laksda TNI Bambang Irwanto dalam sambutannya mengapresiasi produktivitas, pengembangan dan produk PT Pindad.

Diakuinya, produksi munisi Pindad sudah digunakan oleh TNI & Polri. Tidak hanya itu, telah mengharumkan nama Indonesia pada berbagai kejuaraan lomba tembak internasional.

"Kami sudah lama mengetahui produk PT Pindad mulai dari senjata, munisi hingga kendaraan tempur yang sudah digunakan oleh berbagai kesatuan," katanya.

Bahkan,  Dirjen Kuathan juga mengakui bahwa dirinya telah mengikuti sejak awal dari SS1 sampai dengan SS2 varian terbaru.

Ini membuktikan bahwa Indonesia ada progress dalam proses pengembangan baik dari produktivitas, kapabilitas maupun kapasitas di PT Pindad. 

BACA JUGA:Cukiu Sejarah Alutsista TNI AU, Ternyata Pesawat Latih Peninggalan Jepang

"Kemudian saya juga sempat bertemu bapak Menhan, memang betul beliau melihat ada peningkatan dari PT Pindad yang tentunya mendukung kemampuan pertahanan Indonesia." Jelas Laksda TNI Bambang Irwanto.

Kegiatan kemudian dilanjutkan dengan paparan mengenai profil perusahaan dan kesiapan fasilitas produksi yang terdapat di Divisi Munisi meliputi Munisi Kaliber Kecil (MKK) hingga Munisi Kaliber Besar (MKB). 

Setelah paparan, kegiatan dilanjutkan dengan diskusi terkait kesiapan fasilitas produksi dan proses produksi munisi.

Selanjutnya, rombongan Dirjen Kuathan Kemhan RI mengunjungi berbagai fasilitas produksi Divisi Munisi Pindad yang memiliki luas 166 hektare.

Yang untuk menampung fasilitas produksi MKK, MKB atau menengah dan fasilitas pengembangan serta laboratorium uji munisi. 

Kegiatan kunjungan diakhiri dengan meninjau proses produksi hingga tahap akhir munisi kaliber 5,56 mm. (*)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: