Wah Ternyata Kunyit Bisa Lancarin Haid Loh, kok Bisa Sih?
Wah Ternyata Kunyit Bisa Lancarin Haid Loh, kok Bisa Sih? -Foto: ist-
PAGARALAMPOS.COM - Kunyit adalah salah satu bumbu dapur yang memiliki segudang manfaat bagi kesehatan.
Tak heran jika khasiatnya sudah dikenal sejak lebih dari 4.000 tahun lalu.
Wanita Indonesia mengenal kunyit sebagai ramuan yang ampuh antara lain untuk membantu melancarkan haid.
Minuman kunyit pun menjadi andalan banyak wanita ketika sedang menstruasi.
BACA JUGA:Ngeri! Ini Kesaksian Mahasiswa Asal Pagar Alam Yang Terjebak Perang Sudan
Namun, apa yang membuat ramuan kuno satu ini begitu dipercaya sebagai penyelamat bagi wanita yang sedang haid? Simak baik-baik berbagai manfaat alami kunyit untuk wanita haid berikut ini.
Penggunaan kunyit untuk melancarkan haid
Manfaat utama kunyit yang telah ditemukan para ilmuwan adalah kemampuannya untuk mengurangi peradangan, yang dapat membantu meredakan gejala-gejalanya.
Walaupun kemampuan kunyit untuk melancarkan menstruasi belum terbukti, terdapat beberapa manfaat kunyit untuk haid, yaitu:
1. Mengatasi mood swing
Perubahan hormon saat wanita mengalami menstruasi bisa menyebabkan mood swing atau perubahan suasana hati yang berlangsung dengan cepat.
BACA JUGA:Cukup Mudah! Ini Yang Harus Dilakukan Ketika Motor Mogok Setelah Terobos Banjir
Namun, kurkumin dalam kunyit dapat mempengaruhi bahan kimia otak yang berguna untuk mengelola suasana hati, gangguan tidur, dan gejala seperti depresi yang terkait dengan menstruasi.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: