Mesin Motor Kasar, Ini Penyebabnya

Mesin Motor Kasar, Ini Penyebabnya

Mesin Motor Kasar, Ini Penyebabnya--

JAKARTA, PAGARALAM POS. COM – setiap pengendara motor pastinya sudah pernah mengalami mesin motornya kasar, nah inilah penyebab mesin motor kasar dan cara mengatasinya versi pagaralampos.disway.id yang dilansir dari berbagai sumber.  

Menjelaskan penyebab mesin motor terdengar kasar dan berisik sekaligus mengungkap solusi bagaimana cara mengatasinya.

Mesin Motor Kasar – Apakah Anda sering mengeluhkan suara motor yang kasar dan berisik? Jika memang benar demikian, maka Anda harus waspada akan hal tersebut.

Sebenarnya, suara kasar pada motor yang tiba-tiba muncul sewaktu-waktu ini merupakan tanda bahwa ada masalah atau kendala yang terjadi pada salah satu bagian komponen, terutama di sektor permesinan.
BACA JUGA:6 Tempat Wisata di Padang yang Wajib Kamu Kunjungi Saat Liburan
Secara normal, gesekan di dalam mesin dari motor memang hal yang wajar mengingat ada banyak sekali berbagai komponen dalam dapur pacu motor yang memiliki potensi memicu bunyi.

Hanya saja, suara pada mesin yang normal, meski ada gesekan tentu saja tetap akan cenderung lebih smooth dan tidak mengganggu.

Nah, bila suara yang ditimbulkan mesin motor sangat kasar, bahkan sampai berisik, sudah barang tentu Anda perlu melakukan pengecekan secara menyeluruh di bagian mesinnya.

Karena, ada berbagai macam penyebab yang memicu adanya suara berisik dari sisi mesin motor. Mau tahu lebih lengkapnya?
BACA JUGA:Jangan Ngaku Penggemar Wisata! Kalau Belum Mengunjungi 6 Wisata di Ubud Bali, Salahsatunya Bikin Kaget
Berikut penyebab mesin motor kasar sekaligus cara untuk mengatasinya sebagai bahan acuan untuk Anda.

Penyebab Mesin Motor Terdengar Kasar

Di bawah ini adalah beberapa faktor yang menyebabkan mesin motor terdengar kasar dan berisik sebagai referensi untuk Anda.

Volume dan Kualitas Oli Menurun
BACA JUGA:Wow Keren! 15 Destinasi Wisata di Bengkulu Ini Buat Geleng-geleng Kepala, Ada Apa Yah?
Penyebab pertama yang sangat berpengaruh pada suara mesin motor yang sangat kasar, tentu saja dipicu karena masalah pada oli mesin itu sendiri.

Sebagaimana diketahui bahwa peran oli mesin pada motor adalah sebagai cairan pelumas untuk melumasi setiap sisi atau bagian daripada mesin itu. Sehingga, gesekan bisa diminimalisir.

Namun, jika volume oli dalam kondisi kurang, maka oli mesin tersebut tidak dapat melapisi seluruh komponen mesin yang bergesekan.

Akhirnya, gesekan ini menimbulkan bunyi seperti suara ketukan atau klotok klotok. Yang mana, pada umumnya bersumber dari kepala silinder.
BACA JUGA:Butuh Refreshing? Yuk Kunjungi 7 Destinasi Wisata di Palu
Jika ini dibiarkan maka sangat berpotensi membuat mesin menjadi aus yang berdampak pada menurunnya performa.

Artinya bahwa kondisi mesin yang menimbulkan suara sebenarnya tanda yang bisa Anda pahami sebagai indikasi jika ada masalah pada mesin.

Timming Chain Kurang Presisi

Selain itu, timming chain atau rantai motor yang diposisikan di bagian samping mesin kiri mesin juga bisa menjadi pemicu suara mesin motor berisik.
BACA JUGA:Jangan Ngaku Orang Bengkulu, Kalau Belum Berkunjung ke 15 Destinasi Wisata di Bengkulu
Karena, secara peran, rantai ini digunakan sebagai media untuk menghubungkan poros engkol dengan poros nok dari motor itu sendiri.

Jika kondisi timming chain atau rantai penghubung ini kendor sebagaimana rantai pada bagian luar maka akan memberikan dampak berupa bunyi klotok-klotok.

Maka dari itu, cek kondisi timing chain sewaktu-waktu untuk memastikan bahwa posisinya sudah presisi dan tidak mengalami pemuaian.

Kebocoran pada Bagian Kompresi
BACA JUGA:10 Tempat Wisata Favorit di Jakarta, Cocok Untuk Liburan Bersama Keluarga
Penyebab lain yang memicu terjadinya suara berisik atau kasar dari mesin motor, juga bisa dipicu dari adanya masalah pada kompresi motor.

Dimana, kompresi yang mengalami kebocoran, tentu berimbas pada hasil pembakaran yang kurang ideal sehingga memicu terjadinya bunyi yang cukup berisik.

Bunyi yang dihasilkan tidak seperti bunyi gesekan atau bunyi ketukan logam, bunyi ini timbul dari bunyi pembakaran namun lebih kasar yang biasanya disertai asap putih dari knalpot.

Oleh sebab itu, Anda harus mengidentifikasi bagaimana bunyi berisik yang dikeluarkan dari motor. Jika bunyi kasarnya disertai oleh asap putih maka sangat berpotensi sekali jika masalah terjadi pada bagian kompresi yang mengalami kebocoran.
BACA JUGA:Recommended Banget! Ini 10 Tempat Wisata Kuliner Enak di Jakarta yang Paling Favorit
Solusi Mengatasi Mesin Motor Kasar

Setelah mengetahui penyebabnya, tentu Anda juga perlu memahami bagaimana solusi setidaknya untuk mencegah suara berisik pada motor itu sendiri. Berikut penjelasan lengkapnya.

Gunakan Oli Berkualitas dan Cek Selalu Volumenya

Pertama-tama, untuk menjaga atau mencegah suara mesin motor kasar, Anda harus selalu mengecek kondisi oli mesin.
BACA JUGA:Recommended Banget! Ini 10 Tempat Wisata Kuliner Enak di Jakarta yang Paling Favorit
Yang mana, dalam hal ini sebaiknya selalu gunakan oli mesin yang sesuai dan berkualitas. Atau, paling tidak sesuai dengan rekomendasi dari pabrik.

Pasalnya, tentunya oli rekomendasi pabrikan sudah disesuaikan dengan kondisi mesin pada motor. Sehingga sangat berpotensi sekali mampu menjaga mesin secara maksimal.

Hal ini tentu juga tak bisa dilepaskan dari pera oli atau pelumas itu sendiri yang mana berperan untuk melumasi setiap sisi dari komponen motor guna meminimalisir terjadinya gesekan keras.

Gesekan antar komponen itu lah yang membuat suara motor menjadi sangat kasar. Namun, bila sudah terlumasi dengan baik maka gesekan antar komponen tersebut bisa diredam dengan adanya pelumas yang melumasi setiap bagian daripada antar komponen tersebut.
BACA JUGA:Miliki Daya Tarik Wisata Luar Biasa, Ini Destinasi Wisata Purwokerto yang Wajib Dikunjungi Saat Libur Lebaran!
Selain itu, cek selalu kondisi volume oli mesin. Jika menurun maka segera tambahkan dengan oli yang sama agar nantinya mampu melumasi setiap sisi komponen secara merata.

Gunakan Busi Berkualitas dan Pastikan Kompresi Aman

Perlu untuk diketahui bahwa sistem pembakaran yang kurang sempurna, juga bisa memicu suara kasar pada mesin motor.

Hal ini menunjukkan bahwa busi yang berperan utama dalam aktivitas pembakaran di mesin motor, tentu memegang peran penting dan memberikan pengaruh terhadap hal ini.
BACA JUGA:5 Destinasi Wisata Favorit Wisatawan di Demak
Dimana, untuk soal tersebut, Anda bisa menggunakan atau memilih busi yang tepat dan berkualitas sebagai pilihan guna mencegah terjadinya suara mesin kasar akibat pembakaran yang tak sempurna.

Jangan lupa juga untuk selalu mengecek bagian kompresi, apakah terjadi kebocoran atau tidak. Karena, kebocoran pada bagian kompresi tak hanya berdampak pada tenaga motor yang menurun melainkan juga akan memicu timbulnya bunyi berisik dari dalam mesin motor itu sendiri.

Service Rutin

Sudah bukan hal asing lagi bahwa service rutin motor merupakan hal wajib yang harus dilakukan setiap pemilik kendaraan.
BACA JUGA:6 Tempat Wisata di Padang yang Wajib Kamu Kunjungi Saat Liburan
Karena, dengan melakukan service maka tentu motor akan lebih terjaga sekaligus terkontrol kondisinya.

Selain itu, servie rutin juga biasanya akan turut serta mengecek beberapa bagian maupun komponen tertentu sehingga bila ada indikasi kerusakan, bisa langsung untuk segera diperbaiki.

Salah satunya seperti soal suara mesin motor yang kian berisik dan terdengar kasar. Tentu saja, mekanik bisa melakukan pengecekan secara mendalam dan memperbaiki permasalahannya meskipun memakan waktu yang lebih lama.

Jadi, jika motor Anda mengalami kondisi seperti ini dan belum tahu mengecek maupun cara mengatasinya, sebaiknya segera bawa ke bengkel khusus untuk dilakukan perbaikan.
BACA JUGA:Jangan Ngaku Penggemar Wisata! Kalau Belum Mengunjungi 6 Wisata di Ubud Bali, Salahsatunya Bikin Kaget
Mengenai soal beberapa penyebab sekaligus langkah mengatasi permasalahan mesin motor yang kasar tersebut, sudah barang tentu teman-teman semua memahami apa saja faktor yang memicunya.

Setidaknya, dengan mengenali gejala dan faktor penyebabnya, tentu saja perbaikan akan lebih mudah dilakukan karena sudah tahu dimana letak posisi sumber masalah suara motor yang berisik dan kasar.

Hanya saja, dari berbagai cara atau langkah di atas, satu hal yang paling penting adalah menjaga kondisi oli mesin agar dalam keadaan yang prima sekaligus rutin untuk melakukan service.

Mengingat, kedua hal tersebut memiliki pengaruh besar terhadap suara kasar yang ditimbulkan dari dalam mesin.
BACA JUGA:Butuh Refreshing? Yuk Kunjungi 7 Destinasi Wisata di Palu
Demikian ulasan mengenai penyebab suara mesin terdengar kasar dan berisik sekaligus bagaimana solusi untuk mencegah atau mengatasinya. Semoga bermanfaat untuk teman-teman semua. *

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: