Respon Positif Rencana Pengembangan Hunian Sederhana Tahan Gempa
Foto: dok/Pagaralampos.com David Kenedi ST MM--
PAGAR ALAM, PAGARALAMPOS.COM – Rencana Kota Pagaralam jadi sasaran pengembangan hunian sederhana tahan gempa dan listrik tenaga surya direspon positif Dinas Perumahan Kawasan Pemukiman dan Pertanahan (Disperkimtan) Kota Pagaralam.
Belum lama ini, kata Kadis Perkimtan Kota Pagaralam David Kenedi ST MM, jika Pemkot Pagaralam melalui Disperkimtan menyambut baik rencana pembangunan hunian sederhana oleh pihak developer (pengembang, red).
“Kita sudah menerima kedatangan tim Survey Daiwatech Company JICA Jepang, mereka mensosialisasikan program pengembangan hunian sederhana tahan gempa yang difasilitasi listrik tenaga surya,” ucap David kepada Pagaralampos.co, Rabu (22/3/2023).
Dia juga menyebutkan, program pengembangan hunian sederhana ini sangat bagus. Sebab, Pemkot Pagaralam melalui Disperkimtan terus melakukan pembangunan hunian sederhana melalui program Bantuan Stimulan Perumahan Swadaya (BSPS).
BACA JUGA:Budayakan Gotong-Royong, Maksimalkan Pembangunan Pagaralam
“Kami terus mengurangi keberadaan RTLH melalui program BSPS. Demikian juga angka backlog yang jumlahnya masih ribuan diamana satu rumah dihuni satu atau lebih kepala keluarga,” katanya.
Yang pasti, jika pengembangan hunian sederhana ini terealisasi tentunya akan disesuaikan dengan tata ruang wilayah Kota Pagaralam. Belum lagi, kontur wilayah perbukitan dan berada di Kaki Gunung Dempo.
Untuk diketahui, hunian layak masih sangat dibutuhkan oleh masyarakat. Khususnya mereka yang masuk kategori MBR (Masyarakat Berpenghasilan Rendah).
“Kita terus menurunkan angka RTLH dsn backlog di Kota Pagaralam melalui sejumlah program salahsatunya rencana pengembangan hunian sederhana tahan gempa,” pungkas David.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: