Makanan yang Aman Dikonsumsi Bagi Penderita Diabetes

Makanan yang Aman Dikonsumsi Bagi Penderita Diabetes

Makanan yang Aman Dikonsumsi Bagi Penderita Diabetes -Foto: net-

Hindari karbohidrat sederhana seperti jus buah, gula pasir, dan permen. Gula pasir masih boleh dikonsumsi maksimal 5% dari total kalori atau sekitar 4 sendok teh per hari. Pemanis buatan rendah kalori aman digunakan selama tidak melebihi batas aman.

3. Serat

Asupan serat yang dianjurkan adalah minimal 5 porsi sayur dan buah per hari. Beberapa makanan berserat tinggi yang direkomendasikan meliputi alpukat, oatmeal, bayam, brokoli, apel, pir, pisang, kacang almond, dan kacang pistachio.

4. Protein

 Protein juga sangat penting bagi penderita diabetes, dengan jumlah asupan yang dianjurkan adalah 10–35% dari total kalori. Sumber protein yang baik termasuk ikan, telur, ayam tanpa kulit, daging sapi tanpa lemak, tahu, tempe, kacang-kacangan, dan produk susu rendah lemak.

BACA JUGA:Terungkap! 7 Manfaat Kesehatan Tersembunyi dari Daun Pandan

BACA JUGA:Rahasia Kesehatan Tubuh dengan Kunyit Putih

Selain itu, asupan garam harus dibatasi maksimal 1 sendok teh garam dapur per hari atau setara dengan 2.300 mg natrium. Hindari makanan yang mengandung natrium tersembunyi, seperti vetsin, serta makanan yang diawetkan atau ditambahkan bahan pengawet.

Untuk menjaga kualitas hidup, penderita diabetes perlu mengelola kadar gula darah dengan baik melalui pengobatan dan gaya hidup sehat. Konsultasikan dengan dokter untuk mendapatkan saran mengenai menu atau porsi makanan yang sesuai.

Apabila mengalami kesulitan dalam mengelola diabetes, konsultasikan dengan dokter untuk mendapatkan penanganan yang tepat.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: