Peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW, Tumbukan Semangat Belajar Siswa

Peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW, Tumbukan Semangat Belajar Siswa

Foto : Edo /Pagaralampos.co ANTUSIAS : Siswa dan Dewan Guru MI Al Azhar Sedang Mendengarkan Ceramah Maulid Nabi Muhammad--

PAGARALAM, PAGARALAMPOS.CO - Dalam rangka memperingati Maulid Nabi Muhammad SAW, MI Al-Azhar Kota Pagaralam menggelar ceramah agama. Jum'at, 14 Oktober 2022.

Diisi oleh Ustadz Dodi selaku penceramah, kegiatan ini diikuti oleh seluruh siswa/i MI Al Azhar dan Staf dewan Guru MI Al-Azhar Kota Pagaralam.

“Ditambahkan Dian dalam Maulid Nabi mengambil tema dengan semangat maulid Nabi Muhammad SAW kita tingkatkan semangat belajar penuh disiplin,

tujuan dari Maulid Nabi Muhammad SAW adalah kita banyak membaca sholawat dan untuk seluruh siswa supaya semangat belajar penuh disiplin,

BACA JUGA: Tidak Akan Berhenti Sampai Disini Akan Terus Belajar Dan Belajar

senatiasa menghormati orang tua, guru dan masyarakat," ujar Kepala Sekolah MI Al Azhar Kota Pagaralam Dian Anggraini S.Pd.

Dian berharap, kedepannya terutama baik siswa dan guru MI Al-Azhar Kota Pagaralam memiliki akhlak yang baik, semangat belajar penuh disiplin dan kita senantiasa untuk selalu mengingat Nabi Muhammad SAW.(Do19/min3)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: