Program Pendidikan Guru Penggerak

Program Pendidikan Guru Penggerak

Foto : Edo / Pagaralam Pos--

PAGARALAM POS, Pagaralam - Kepala Sekolah SMA N 5 Kota Pagaralam  Khoironsyah, S.Ag, M.Pd.I mengatakan Guru SMA Negeri 5 Kota Pagaralam telah mengikuti Program Pendidikan Guru Penggerak, Program Pendidikan Guru Penggerak adalah program Pendidikan kepemimpinan bagi guru untuk menjadi pemimpin pembelajaran. Program ini meliputi pelatihan daring, lokakarya, konferensi dan pendampingan. 

"Ditambahkan  Khoironsyah, S.Ag, M.Pd.I pada angkatan 6 seleksi tahap 1 diikuti oleh 131.444 orang pendaftar dan yang dinyatakan lulus sebanyak 12.807 orang dan berhak untuk mengikuti selesi tahap 2. Di tahap 2 ada sebanyak 9.086 orang yang dinyatakan lulus termasuk Kota Pagar Alam sebanyak 34 orang. 34 orang Calon Guru Penggerak Angkatan 6 berhak mengikuti Pendidikan Guru Penggerak,"ujarnya.

BACA JUGA:229 Petugas Regsosek Dilatih BPS Pagaralam

Kgs. Nurdiansyah, S.Pd merupakan salah satu Calon Guru Penggerak yang mewakili SMA Negeri 5 Pagar Alam. 

BACA JUGA:Presiden Berduka atas Tragedi di Kanjuruhan, Minta Liga 1 Dihentikan Sementara

Sementara Guru yang terpilih Kgs. Nurdiansyah, S.Pd, Pendidikan Guru Penggerak akan menempa guru yang ada di Indonesia untuk memajukan pendidikan dan berperan dalam transformasi pendidikan ke arah yang lebih baik sesuai dengan cita-cita dan kepribadian bangsa. 

Khoironsyah, S.Ag, M.Pd.I berharap nantinya para CGP dapat menumbuhkan generasi penerus bangsa yang berprestasi dengan dilandasi akhlak yang mulia dan berkarakter. (Do19)

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: